Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ancang-ancang ke Liga 1, Semen Padang Mulai Lobi Pemain

By Yosrizal - Selasa, 14 Agustus 2018 | 12:26 WIB
Pemain Semen Padang FC memberikan penghormatan kepada fans yang mendukung mereka di Stadion Krakatau Steel usai melawan Cilegon United pada laga lanjutan Liga 2. (@SEMENPADANGFCID/TWITTER)

Semen Padang mulai mengambil ancang-ancang untuk mentas di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Gelar juara paruh musim memang berhasil direngkuh, tetapi perjalanan masih jauh dan panjang.

Persaingan tak hanya di wilayah Barat, tetapi juga datang dari wilayah Timur.

Itu pun kalau mampu bertahan di empat besar sampai usai babak pertama.

(Baca Juga: Ini Alasan Hansamu Yama Tampil Plontos di Asian Games 2018)

Optimisme Semen Padang seakan tak terbendung lagi dan berbagai upaya pun dilakukan.

Selain menambah daya gedor lini depan pada paruh musim, tim asuhan Syafrianto Rusli juga dikabarkan tengah melobi sejumlah pemain papan atas untuk memperkuat klub kebanggaan warga Sumatera Barat itu.

Sesuai regulasi Liga 2 pasal 29 tentang periode pendaftaran pemain, Semen Padang akan memanfaatkan peluang yang ada untuk merekrut pemain baru jelang babak perempat final.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) memberikan kesempatan tiga periode untuk mendaftarkan pemain.