Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Skenario Ini Bisa Menggusur Persib dari Puncak Klasemen Liga 1

By BolaSport - Kamis, 30 Agustus 2018 | 18:04 WIB
Skuat Persib Bandung sesaat sebelum sepak mula laga Persib vs PSIS di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/7/2018). ( ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM )

Posisi Persib Bandung masih riskan di puncak klasemen Liga 1.

Jarak poin yang berselisih dua angka dari Madura United melahirkan dua skenario yang bisa menggusur Pangeran Biru dari puncak kejayaan sementara.

Selain Madura United, Bali United juga bisa melengserkan Persib dari singgasana itu.

Pasalnya, poin yang dikoleksi Bali United hanya berselisih tiga angka dari Persib.

(Baca Juga: Persija Tak Akan Menjamu PSIS di Stadion Patriot dan Sultan Agung, Ini Solusinya)

Di bulan Septempar, Persib akan menajalani empat laga krusial melawan tim-tim yang terbilang berat, yakni Arema FC, Borneo FC, Persija Jakarta, dan Madura United.

Di pekan ke-21, posisi Persib bisa tergusur oleh Madura United.

Persib harus menghadapi Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis (13/8/2018).

Sementara Madura United akan menjamu Mitra Kukar di hari yang sama.

Jika Persib Kalah, Madura United Menang

Andai Persib kalah melawan Arema FC dan Madura United menang melawan Mitra Kukar, posisi tim berjulukan Maung Bandung itu langsung tergeser.

Madura United akan menjadi pemuncak klasemen dengan 36 poin, Persib turun ke peringkat kedua dengan 35 poin.

Bali United bisa menyamai poin Persib jika Maung Bandung kalah dari Arema FC.

Dengan catatan Bali United menang melawan Persela Lamongan, kedua tim akan bermain lebih dulu yakni pada Sabtu (11/8/2018).

Saat ini Bali United berada di peringkat ketiga dengan 33 poin.

Jika Persib Bermain Imbang, Madura United Menang

Andai Persib bermain imbang melawan Arema FC, dan Madura United menang melawan Mitra Kukar, maka tim besutan Mario Gomez itu bisa tergeser dari puncak klasemen.

Persib akan mengemas 36 poin dan Madura United mengemas 36 poin.

Memiliki poin yang sama, Madura United unggul head-to-head atas Persib.

(Baca Juga: Liga 1 Wacanakan Tanpa Striker Asing, Ini Jawaban Satir dari Pelatih PSM)

Akan tetapi jika Madura United dan Persib bermain imbang maka posisi akan tetap berjarak dua poin.

Persib masih berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2018.

Lalu jika Madura United kalah dan Persib menang, maka Persib akan memperlebar jarak dan tetap menjadi pemuncak klasemen sementara.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sudah saatnya kah Bepe pensiun? #Bepe #PersijaJakarta #Persija

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P