Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketika Timnas U-19 Indonesia Bersua Maradona dkk di Piala Dunia U-20

By Ragil Darmawan - Sabtu, 15 September 2018 | 20:40 WIB
Bek Timnas U-20 Indonesia Eddy Sudarnoto bersaing dengan striker Timnas U-20 Argentina Diego Maradona dalam penyisihan Grup B Piala Dunia U-20 1979 di Omiya, Jepang, 26 Agustus 1979. (FIFA.COM)

Timnas U-19 Indonesia bukanlah tim "kemarin sore" di Piala Asia (AFC Cup) U-19. 

Di Piala Asia U-19, Timnas U-19 Indonesia pernah juara bersama Myanmar (saat masih bernama Burma) tahun 1961 setelah bermain 0-0 hingga perpanjangan waktu.

Memang, dibandingkan Korea Selatan, Timnas U-19 Indonesia masih kalah jauh.

Korea Selatan juara Piala Asia U-19 sebanyak 12 kali.

Bahkan, dibandingan dengan Timnas U-19 Myanmar pun prestasi Timnas U-19 Indonesia tertinggal.

(Baca Juga: Bangga Timnas U-16 Indonesia dan Timnas U-19 Indonesia Bisa Tampil di Piala Dunia)

Myanmar juara Piala Asia U-19 tujuh kali.

Tim lain Asia Tenggara, Thailand, juara dua kali.

Sampai kini, hanya Myanmar, Thailand, dan Indonesia yang pernah juara Piala Asia U-19 dari Asia Tenggara.