Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Timnas U-19 Qatar Sebut Indonesia Layak Gelar Piala Dunia

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 18 Oktober 2018 | 12:52 WIB
Suasana closing ceremony Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 2 September 2018. ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Pelatih timnas U-19 Qatar, Bruno Pinheiro, menilai Indonesia bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia pada masa mendatang.

Komentar soal Indonesia layak jadi tuan rumah Piala Dunia diucapkan pelatih timnas U-19 Qatar setelah melihat kondisi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Stadion kebanggan Indonesia ini akan menjadi arena laga Piala Asia U-19 2018.

(Baca juga: Indap Kanker Tiroid, Bek Muda Newcastle Sukses Jalani Operasi)

Bruno Pinheiro mengatakan, Indonesia harus bisa melihat bagaimana persiapan Qatar yang sudah lama bersiapkan untuk menggelar Piala Dunia 2022.

Pagelaran Piala Asia U-19 2018 harus dimaksimalkan dengan baik oleh Indonesia untuk menjadi sebuah pengalaman penting agar bisa menggelar turnamen sepak bola terbesar sejagat itu.

(Baca juga: Rincian 9 Laga dari Empat Lawan Indonesia di Grup B Piala AFF 2018, Thailand Paling Istimewa)

(Baca juga: Jelang Piala Asia U-19 2018, Klub Kaya Ini Kehilangan Striker Potensial Timnas U-19 Malaysia)

(Baca juga: Eks Pilar Timnas U-17 Prancis Ingin Buat Sejarah dengan Lolos ke Final Piala Malaysia 2018)

”Kenapa tidak,” kata Bruno tentang perihal Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia.

Piala Asia U-19 2018 bisa menjadi ajang Indonesia untuk lebih siap menyambut Piala Dunia,” ucapnya menambahkan.

Punya kesempatan jadi tuan rumah Piala Dunia sangat diimpikan oleh banyak negara.

(Baca juga: Pertengahan 2019, Barcelona Berpeluang Reuni dengan Iniesta demi Target 15 Triliun Rupiah)

PSSI sudah menargetkan bahwa pada 2034, Indonesia bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia.

”Indonesia bisa mengambil pelajaran yang sangat berharga untuk menjadi tuan rumah. Menurut saya itu bagus sekali,” kata Bruno.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P