Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Persija Jakarta Rohit Chand Thakuri mengakui fanatisme suporter Persebaya Surabaya membenani perjuangan Macan Kemayoran di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (4/11/2018).
Meski begitu, Rohit tetap optimistis meraup keuntungan dari laga kontra Persebaya.
Rohit mengatakan saat ini semua pemain Persija berada dalam motivasi yang tinggi.
Pasalnya, mereka memiliki catatan kemenangan beruntun serta terbukanya kesempatan untuk menjadi juara.
(Baca Juga: Situasi Sulit Menguntit, Pelatih Persija Harus Putar Otak Lawan Persebaya)
(Baca Juga: Lupakan Kekalahan, Suporter Berharap PSS Sleman Fokus Hadapi Madura FC)
(Baca Juga: The Jak Mania Akan Gelar Konser Amal untuk Korban Bencana Alam)
"Terdekat di kandang Persebaya, kami harus bekerja keras. Mereka punya suporter fanatik, itu akan berat buat kami," kata Rohit Chand dikutip SuperBall.id dan BolaSport.com dari laman resmi Liga 1 pada Jumat (2/11/2018).
Persebaya memang memiliki basis suporter cukup besar yang bernama Bonek.
Ribuan Bonek dipastikan bakal memenuhi duel antara Persija kontra Persebaya pada pekan ke-29 Liga 1 2018.
(Baca Juga: Gagal Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2018, Ini Kata Rezaldi Hehanussa)
(Baca Juga: Djanur Pastikan Persebaya Siap Bikin Marko Simic Tak Berkutik)
Sebagaimana rilis PT Liga Indonesia Baru (LIB), pada laga ini Rohit Chand akan diplot sebagai bek kanan untuk menggantikan posisi Ismed Sofyan yang absen lantaran mengalami cedera engkel.
Pertandingan antara Persebaya menjamu Persija bakal disiarkan secara langsung oleh televisi nasional Indosiar pada pukul 15.30 WIB.