Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Dinilai sebagai Calon Kuat Pelatih Timnas U-22 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 16 November 2018 | 13:07 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri saat diwawancarai selepas pertandingan uji coba melawan Persibara Banjarnegara di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sabtu (8/9/2018). (NUNGKI NUGROHO/BOLASPORT.COM)

PSSI sampai saat ini belum menunjuk siapa pelatih Timnas U-22 Indonesia untuk berlaga di Piala AFF U-22 2019 pada Februari mendatang.

Kemungkinan besar Indra Sjafri yang akan menjadi calon kuat pelatih Timnas U-22 Indonesia di ajang tersebut.

Itu karena Indra Sjafri saat ini menjabat sebagai pelatih Timnas U-19 Indonesia.

Pelatih asal Sumatera Barat itu juga sudah mengenal karakter pemain-pemain muda di Tanah Air.

(Baca Juga: Tak Ada Patch Piala AFF 2018 di Jersey Timnas Indonesia, PSSI Mengaku Lupa)

(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Partai Sulit Menghampiri Timnas Indonesia dan Malaysia)


Federasi sepak bola Indonesia itu tentu saja harus bergerak cepat untuk mendatangkan sosok pelatih Timnas U-22 Indonesia.

Sebab, ajang Piala AFF U-22 2019 yang digelar di Kamboja semakin dekat.

Jika ditunjuk untuk menjadi pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri mengaku siap.