Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha, memberikan bocoran pertanyaan dari Satgas Anti Mafia Bola yang diterimanya di Gedung Ombudsman, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (28/12/2018).
Ratu Tisha diberikan 40 pertanyaan, namun baru 23 pertanyaan yang dijawab olehnya.
Hal itu dikarenakan batas maksimal pemeriksaan hanya 8 jam.
Sementara Ratu Tisha sudah diperiksa selama enam jam sejak pukul 16.00 sampai 22.00 WIB.
Pemeriksaan selanjutnya Ratu Tisha akan dilakukan pada Jumat (4/1/2019).
(Baca Juga: CEO PSM Makassar Tanggapi Dilema Irfan Jaya di Persebaya)
(Baca Juga: Irfan Jaya Dapat Banyak Tawaran dari Berbagai Klub)
(Baca Juga: Dibandingkan dengan Irfan Jaya, Beban Berat Disandang Pemain Terbaik Liga 2)
Pada hari ini, Ratu Tisha mengatakan pertanyaan dari tim penyidik lebih kepada kinerja PSSI di persepakbolaan Indonesia.