Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSIS Bisa Tambah Pemain Asing Asia Setelah Proses Naturalisasi Shohei Matsunaga Rampung

By Aulli Reza Atmam - Senin, 1 April 2019 | 14:15 WIB
Para pemain PSIS Semarang merayakan gol saat pertandingan melawan Persibat Batang pada leg kedua 32 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jumat (8/2/2019). (INSTAGRAM PSIS)

SUPERBALL.ID - Proses naturalisasi Shohei Matsunaga tetap berjalan setelah resmi bergabung dengan PSIS Semarang.

Matsunaga akan berseragam PSIS selama semusim kedepan, dan sudah diperkenalkan secara resmi Minggu (31/3/2019) petang, fi Hotel Candi View, Kota Semarang.

Sebelumnya, beredar informasi jika Matsunaga yang sudah lama berkeinginan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) tersebut bakal tetap bertahan di PSMS Medan sebab tim berjuluk Ayam Kinantan ini bakal membantu proses naturaliasi Matsunaga.

Namun informasi yang beredar tersebut ternyata kurang tepat.

Baca Juga : Persija Tak Bawa Dua Pemain Andalan ke Kandang Ceres Negros

Pihak perwakilan agen Matsunaga dari NorthCliff Sport, Ari Nababan menegaskan, untuk proses naturalisasi Matsunaga tidak berkaitan dengan PSMS.

Menurut Ari, proses naturalisasi Matsunaga tetap berjalan hingga saat ini dan sudah masuk tahap administrasi

"Rencana untuk menaturalisasi Matsunaga itu dari Northclif sport. Jadi bukan PSMS. Prosesnya kami sedang administrasi. Lebih cepat lebih bagus, sehingga nanti slot asianya bisa dipergunakan lagi atau diisi dengan pemain lain dan Matsunaga menjadi local content di PSIS," kata Ari.

Ari menambahkan, dua atau tiga bulan ke depan, proses naturalisasi Matsunaga sudah selesai.

"Target kami, pastinya mau cepat. Prosesnya insyaallah sebelum kompetisi. Atau mungkin dua hingga tiga bulan baru selesai," kata Ari.