Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maman Abdurrahman Akan Menolak secara Halus jika Dipanggil ke Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 13 Juni 2019 | 13:01 WIB
Bek senior Persija Jakarta Maman Abdurrahman dalam latihan resmi jelang hadapi tuan rumah Tira Persikabo di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (16/2/2019). (Instagram.com/persijajkt)

"Jangan saya, karena saya merasa umur saya sudah banyak, jadi lebih baik pemain muda," ucap Maman Abdurrahman menambahkan.

 

Sejak menjabat sebagai pelatih timnas Indonesia pada akhir Januari 2019, Simon McMenemy membuat kejutan dengan memanggil beberapa pemain cukup tua.

Sebut saja nama Ricardo Salampessy, Ruben Sanadi, dan Yustinus Pae, yang merupakan pemain-pemain berusia di atas 30 tahun.

Sementara Maman Abdurrahman mengaku kondisi fisiknya sudah tak lagi muda seperti beberapa tahun lalu yang masih memperkuat timnas Indonesia.

Saat ini, pemain asal Jakarta itu hanya fokus untuk memperkuat Persija Jakarta sampai akhirnya nanti pensiun.

Maman Abdurrahman tidak mau bila nantinya lebih banyak cedera jika memperkuat timnas Indonesia.

"Kalau bermain di klub terus di timnas Indonesia juga, saya merasa itu cape sekali," kata Maman Abdurrahman

"Saya bermain di klub saja recoverynya dua hari, kalau saya bermain di timnas Indonesia juga, pasti recoverynya lebih lama dan itu merugikan bagi diri saya juga karena rentan cedera. Ini berarti bukan saya tidak nasionalis ya," ucap Maman Abdurrahman.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P