Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelumnya pada leg pertama, PSM Makassar kalah 0-1 dari Becamex Binh Duong saat kedua tim berjumpa di Vietnam.
PSM Makassar minimal harus menang dengan skor 2-0 melawan Becamex Binh Duong pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFC Zona Asia Tenggara di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (26/6/2019).
"Kami unggul atas PSM Makassar di leg pertama, tapi tentunya mereka punya keunggulan karena bermain di kandang, saya tidak bisa prediksi hasilnya, kita lihat saja nanti," ucap Nguyen Thanh Son.