Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija dan Persib Berbagi Poin dalam Laga yang Diwarnai Drama

By BolaSport - Rabu, 10 Juli 2019 | 17:29 WIB
Duel Persija Jakarta Vs Persib Bandung pada pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion SUGBK, Rabu (10/7/2019). (GARY LOTULUNG/KOMPAS.COM)

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta dan Persib Bandung bermain imbang 1-1 pada pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Rabu (10/7/2019) sore WIB.

Saat laga baru memasuki menit ketujuh, Yogi Rahadian mendapat peluang, bola tendangan dari jarak dekat masih bisa diantisipasi M Natshir.

Tendangan bebas Rene Mihelic pada menit ke-11 mengarahkan bola langsung ke gawang, namun melebar ke sisi gawang Shahar Ginanjar. Menit ke-16, Hariono mendapatkan kartu kuning.

Peluang emas didapat Bruno Matos pada menit ke-22, umpan matang dari Yogi Rahadian gagal dieksekusi.

Berjarak satu meter didepan gawang, bola sepakan Bruno Matos justru tinggi di atas mistar gawang.

Menit ke-29, peluang didapat Bruno Matos yang mendapatkan umpan Novri Setiawan, namun bola hasil sepakannya meleset dari sasaran.

Baca Juga: Cerita Warga Swedia yang Saksikan Langsung Duel Persija Vs Persib

Berbenturan dengan Bruno Matos, M Natshir harus mendapat perawatan. Pada menit ke-33 digantikan oleh I Made Wirawan.

Menit ke-34, Riko Simanjuntak mendapat kartu kuning setelah berbenturan dengan Ezechiel.