Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Laga Bali United Kontra Borneo FC

By BolaSport - Rabu, 28 Agustus 2019 | 19:56 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Man United Membosankan dan Tak Menantang jadi Penyebab Lukaku Pindah

Sementara Arapenta Lingka Poerba, I Kadek Agung Widnyana Putra, dan M. Diky Indriyana mengikuti seleksi timnas U-22.

Sedangkan tiga pemain yang absen karena akumulasi kartu kuning adalah Brwa Nouri, M.Fahmi Al-Ayyubi, dan Willian Pacheco.

Sementara itu Borneo FC datang ke Bali dengan asa melanjutkan rekor sepuluh pertandingan tak terkalahkan mereka.

Pelatih Borneo FC, Mario Gomez mengungkapkan bahwa timnya harus bekerja ekstra keras pada laga nanti.

Baca Juga: Upaya Mateo Kovacic Tambal Kehilangan Sosok Eden Hazard dari Chelsea

Sebab, tak hanya lawannya yang merupakan sang pemuncak klasemen sementara.

Namun, Bali United juga akan bermain di hadapan para suporter mereka yang dikenal militan.

Sehingga, tim berjulukan Pesut Etam tersebut dinilai akan tertekan dari tim lawan juga dari venue pertandingan berlangsung.

Apalagi, pada tiga pertandingan terakhirnya, tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut mampu mengalahkan tiga pesaing papan atasnya, Madura United, Tira-Persikabo, dan Arema FC di kandang.