Luis Milla Doakan Timnas Indonesia Menang Saat Hadapi Malaysia dan Thailand

By BolaSport - Kamis, 5 September 2019 | 13:43 WIB
Luis Milla saat memimpin latihan timnas Indonesia. (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Mantan pelatih timnas Indonesia asal Spanyol, Luis Milla, memberikan dukungan jelang laga melawan Malaysia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis (5/9/2019).

Luis Milla membagikan dukungannya kepada timnas Garuda melalui akun sosial medianya pada Kamis (5/9/2019) pagi.

Meski tidak langsung menyebut ingin menang, mantan pemain Barcelona dan Real Madrid ini mendoakan yang terbaik untuk Indonesia.

"Saya mendoakan yang terbaik untuk timnas dalam laga kualifikasi Piala Dunia. Ayo guys!," tulis Milla.

Ia membagikan foto momen-momen saat ia memimpin teamtalk dengan skuat Indonesia dalam sebuah latihan.

Tak lupa ia juga membubuhkan hashtag #kitagaruda.

Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Eropa 2020 - Italia & Spanyol Main Malam Ini

Indonesia akan mengawali petualangannya menuju Piala Dunia 2022 melawan Malaysia saat bertemu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (5/9/2019) pukul 18.30 WIB.

Lima hari berselang, anak-anak asuhan Simon McMenemy gantian menjamu Thailand di tempat yang sama.

Indonesia tergabung di grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Selain Malaysia dan Vietnam, Indonesia juga harus menghadapi Uni Emirat Arab dan Vietnam.

 Baca Juga: Konflik Meruncing, Bruno Matos Kini Tagih Gaji kepada CEO Persija

Kondisi Skuat Indonesia Terkini Jelang Laga Melawan Malaysia

Sementara itu, pelatih timnas Indonesia, Simon Mcmenemy menjelaskan kondisi terkini skuat Indonesia jelang laga melawan Malaysia dalam konferensi pers pra-laga.

Pada sesi konferensi pers tersebut, Simon McMenemy menjelaskan berbagai macam aspek yang akan memengaruhi laga melawan timnas Malaysia.

Salah satunya adalah tentang bagaimana mental para pilar timnas Indonesia jelang pertandingan besok.

Simon McMenemy melontarkan jawaban ketika ditanyai wartawan soal pengaruh psikolog untuk menghadapi Malaysia.

Dirinya mengaku bahwa sebenarnya ia tidak terlalu suka menggunakan bahasa psikologi untuk mengartikan kondisi para pemainnya

Baca Juga: VIDEO - Gol Perdana Egy Maulana Vikri untuk Lechia Gdansk pada Musim 2019-2020

MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy di Garuda Store, Jakarta, Sabtu (31/8/2019).

"Seakan-akan ada setan yang harus kami taklukan dalam diri kami," ujar Simon kepada awak media.

"Tetapi ini lebih kearah mental," ucapnya.

Simon melanjutkan dengan mengatakan bagaimana kondisi mental para pemainnya bahkan pilar lawan.

"Mungkin nanti akan ada kegugupan antara kedua negara karena sering bertemu," Kata Simon.