Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Harus Senasib dengan Persib, Laga Kontra Persela Harus Ditunda

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 30 September 2019 | 12:55 WIB
Penyerang Persija Jakarta, Marko SImic saat merayakan golnya ke gawang PSIS Semarang, di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (15/9/2019). (MEDIA PERSIJA JAKARTA)

SUPERBALL.ID - Laga Persija Jakarta kontra Persela Lamongan pada pekan ke-22 Liga 1 2019 dipastikan ditunda.

Penyebabnya, panitia pelaksana (panpel) Persija Jakarta tidak mendapatkan izin keamanan untuk menggelar pertandingan kontra Persela.

Laga ini rencana awal akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Rabu (2/10/2019).

Sebelumnya, panpel Persija Jakarta sudah berkoordinasi dengan pihak Kepolisian Kota Bekasi untuk menggelar pertandingan kontra Persela di Stadion Patriot.

Baca Juga: Awal 2019 Dibobol 9 Kali oleh Persija, Klub Ini Buat Rekor Nihil Kalah

Namun, pihak kepolisian menyarankan agar laga tersebut digelar di Stadion Wibawa Mukti.

Panpel Persija Jakarta langsung bergerak untuk mengirimkan surat dan berkoordinasi dengan kepolisian setempat.

Walhasil, Panpel Persija Jakarta langsung mendapatkan respons yang menyebutkan tidak bisa menggelar laga tersebut di Stadion Wibawa Mukti.

Baca Juga: Atlet TNI AD Frans Watopa Juarai Ajang Rhino Cross Triathlon 2019

Ketua panpel Persija Jakarta, Haen Rahmawan mengatakan tidak terbitnya rekomendasi kepolisian karena imbas rencana demonstrasi Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI).

Rencananya, demonstrasi itu akan dilakukan pada hari yang sama ketika Persija Jakarta menjamu Persela Lamongan.

"Benar. Kepolisian tidak memberikan izin untuk laga Persija Jakarta kontra Persela Lamongan di Stadion Wibawa Mukti, karena akan ada demonstrasi FSPMI pada 2 Oktober 2019," kata Haen Rahmawan.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Napoli, Lazio, dan AS Roma Kompak Raih Tiga Poin

Haen Rahmawan tidak tahu secara persis dimana lokasi demontrasi itu akan digelar.

Menurut Haen, itu pihak kepolisian yang tahu.

"Untuk masalah demo tersebut, bukan kapasitas kami. Pihak kepolisian pasti lebih tahu," kata Haen Rahmawan.

Baca Juga: Menurut Mick Doohan, Jorge Lorenzo Masih Dibutuhkan pada MotoGP

Sementara itu, Kepala Media PT Liga Indonesi Baru (LIB), Hanif Marjuni mengatakan ia belum tahu tentang penundaan laga Persija kontra Persela.

Sejauh ini, PT LIB belum menerima laporan dari Persija Jakarta yang bertindak sebagai tuan rumah.

"Sampai hari ini, pemberian informasi dari klub belum kami terima," kata Hanif Marjuni kepada BolaSport.com.

Baca Juga: Delapan Pekan Liga Belanda, Ajax dan PSV Masih Berkuasa Tanpa Kalah

Penundaan laga Persija Jakarta melawan Persela Lamongan bukan untuk pertamanya terjadi.

Sebab sebelumnya, sudah ada laga Persib Bandung kontra Arema FC dan Persebaya Surabaya menjamu Borneo FC yang juga mengalami penundaan.

Semua akibat tidak mendapatkan izin keamanan dari kepolisian.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P