Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - PSM Makassar mengalahkan Kalteng Putra dengan skor 2-1 dalam laga pekan ke-27 Liga 1 2019 di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Rabu (6/11/2019).
PSM Makassar meraup poin penuh di kandang tatkala menjamu Kalteng Putra.
PSM mengakhiri pertandingan dengan kedudukan 2-1 setelah sempat tertinggal.
Dua gol dari PSM diciptakan oleh Amido Balde (45') dan Rizky Pellu (67').
Sedangkan satu gol dari Kalteng Putra disumbangkan oleh Pandi Lestaluhu (17').
Baca Juga: Susunan Pemain PSM Vs Kalteng Putra, Misi Isen Mulang Curi Angka
PSM mendominasi permainan pada awal babak pertama.
Namun, upaya serangan PSM menurun ketika laga memasuki menit ke-12.
Momen ini dimanfaatkan Kalteng Putra untuk mencuri gol pada menit ke-17.
Sontekan Pandi Lestaluhu yang meneruskan umpan dari Wasyiat Hasbullah membuat tim tamu unggul 1-0.
Upaya PSM untuk menyamakan kedudukan baru membuahkan hasil pada pengujung babak pertama.
Tandukan Amido Balde yang menerima umpan dari Hasim Kipuw tak bisa dihalau oleh kiper Kalteng Putra, Reky Rahayu.
Skor imbang 1-1 menutup laga PSM kontra Kalteng Putra pada babak pertama.
Baca Juga: PSM Vs Kalteng Putra, Darije Kalezic Waspadai Kebangkitan Tim Tamu
Tak ingin melepaskan tiga poin begitu saja, serangan terus dilakukan oleh PSM Makassar pada babak kedua.
Skuat Juku Eja akhirnya bisa membalikkan kedudukan menjadi 2-1 pada menit ke-67.
Sundulan Rizky Pellu yang meneruskan umpan dari Wiljan Pluim meluncur deras ke gawang Kalteng Putra.
Sudah tertinggal, Kalteng Putra harus bermain dengan 10 di sisa 12 menit babak kedua.
Abdul Rachman yang baru masuk pada menit ke-71 harus mendapatkan kartu merah dari wasit.
Ia menerima kartu kuning kedua setelah melanggar Amido Balde pada menit ke-78.
Meski unggul jumlah pemain, PSM Makassar tak bisa menambah pundi-pundi gol.
Skor 2-1 untuk kemenangan PSM atas Kalteng Putra menutup jalannya pertandingan pekan ke-27 Liga 1 2019.
Tambahan tiga angka membuat PSM naik ke peringkat kedelapan dengan 36 poin dari 24 pertandingan Liga 1 2019.
Sedangkan Kalteng Putra tertahan di posisi 17 klasemen dengan 23 poin.
SUSUNAN PEMAIN:
PSM Makassar (4-4-2): 20-Rivky Mokodompit; 32-Beny Wahyudi, 2-Aaron Evans, 15-Hasim Kipuw, 26-Taufik Hidayat; 19-Rizky Pellu, 10-Marc Klok, 80-Wiljan Pluim (50-Raphael Maitimo 88'), 24-Muhammad Rizky Eka; 90-Amido Balde (6-Ferdinand Sinaga 83'), 30-Ezra Walian (7-Zulham Zamrun 51')
Pelatih: Darije Kalezic
Kalteng Putra (4-3-3): 53-Reky Rahayu; 19-Dendi Maulana (14-Michael Rumere 81'), 4-OK John, 33-Rafael Bonfim, 3-Wasyiat Hasbullah; 44-I Gede Sukadana, 24-Fajar Handika (21-Abdul Rachman 71'), 77-Pandi Ahmad Lestaluhu, 11-Ferinando Pahabol, 89-Eydison Teofilo Soares, 99-Elthon Maran (28-Yan Pieter Nasadit 71')
Pelatih: Gomes de Oliveira