Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurutnya, Shin akan dikontrak dengan durasi 3 tahun, serta akan membawa dua asisten pelatih .
"Shin Tae-yong berada di Indonesia untuk menandatangani kontrak 3 tahun sebagai pelatih tim nasional. Pelatih kiper Kim Hae-won dan pelatih kebugaran Lee Jae-hong akan bergabung menjadi staff Shin," tulis Steve Han.
"Keduanya bekerja dengan Shin di Piala Dunia 2018," tambahnya.
Steve Han juga menyatakan bahwa Shin Tae-yong akan rangkap jabatan yakni sebagai pelatih timnas senior, serta menangani timnas kelompok usia U-23 dan U-20.
Shin Tae-yong is in Indonesia to finalise a 3-year deal as their national team boss. Goalkeeper coach Kim Hae-won, fitness coach Lee Jae-hong will join his backroom staff. Both worked with Shin at the World Cup last year. They’re joined by ex-Korea U-20 assistant Gong Oh-kyun.
— Steve Han • 한만성 (@realstevescores) December 26, 2019
Baca Juga: Media Italia Klaim Zlatan Ibrahimovic ke AC Milan pada 30 Desember
"Fokus utama Shin Tae-yong adalah Piala Dunia U-20 2020. Timnas Indonesia U-20 akan lolos secara otomatis karena mereka menjad ituan rumah."
"Shin Tae-yong akan bertanggung jawab atas Timnas Indonesia senior, U-23, dan U-20. PSSI menghargai pengalamannya untuk melatih tiga timnas tersebut," tulisnya.
Lebih detil lagi, Steve menyatakan Shin masih membutuhkan asisten lagi.
Shin Tae-yong is still looking to add one more assistant to his backroom staff. Says he wants an assistant who can focus on coaching Indonesia’s defending. Introductory press conference for Shin as Indonesia national team manager will be held on 28 December at Pakansari Stadium.
— Steve Han • 한만성 (@realstevescores) December 26, 2019
Satu lagi asisten yang dibutuhkan Shin adalah sosok yang difokuskan untuk melatih pertahanan.
Kemungkinan satu tambahan asisten buat Shin ini akan diperuntukkan untuk sosok pelatih asal Indonesia.