Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Persija Jakarta melewati laga uji coba perdananya dalam persiapan menyambut Liga 1 2020 dengan kemenangan.
Klub yang menjadi lawan Persija adalah kontestan Liga 2, PS Tiga Naga.
Laga kedua tim digelar di Lapangan PSAU, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (1/2/2020).
Tak tanggung-tanggung, Persija membobol klub yang baru promosi ke Liga 2 itu sebanyak empat kali tanpa terbalaskan.
Dua dari empat gol Persija disumbangkan oleh dua pemain muda yakni Taufik Hidayat dan Hamra Hehanussa.
Pelatih Persija, Sergio Farias, menurunkan hampir semua pemainnya dalam kesempatan ini.
Meski begitu, Macan Kemayoran sempat kesulitan mencetak gol pada babak pertama dan berakhir imbang 0-0.
Perubahan dilakukan di babak kedua dengan turunnya Riko Simanjuntak, Feby Eka Putra, Dwiky, Resky Fandi, dan Rafly Mursalim.
Keadaan mulai berubah saat Taufik Hidayat membuka keunggulan Macan Kemayoran pada menit ke-59 dan membawa timnya unggul 1-0.
Tiga gol kemudian tercipta lagi lewar Ryuji Utomo (67'), Riko Simanjuntak (76'), dan Hamra Hehanussa (86').
"Kami senang para pemain tidak cepat puas dalam mencetak gol," kata Sergio Farias, dikutip dari laman resmi klub.
"Mereka selalu berhasrat mencetak gol. Kemenangan ini baik untuk awal persiapan kami," ujarnya menambahkan.
Selanjutnya, Persija dikabarkan bakal ikut turnamen pramusim bertajuk Piala Gubernur Jawa Timur pada 10 hingga 20 Februari 2020.
Sementara itu, belum ada kabar lanjutan apakah Persija akan kembali menggelar laga uji coba lagi dalam waktu dekat.