Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Skenario yang Akan Terjadi dengan Liga Italia Setelah Resmi Diberhentikan Sementara

By Lola June A Sinaga - Selasa, 10 Maret 2020 | 11:57 WIB
Suporter pertandingan Liga Italia antara Lecce vs Atalanta harus menjalani pemeriksaan sebelum memasuki stadion. (TWITTER.COM/THESUNFOOTBALL)

"Kami juga memiliki langkah-langkah yang lebih ketat untuk acara olahraga. Serie A dan semua turnamen olahraga pada umumnya ditangguhkan. Semua penggemar harus menerima itu," tutur Giuseppe Conte.

Baca Juga: Supardi Nasir Dipastikan Tidak Alami Cedera Serius

Pemberhentian kompetisi olahraga di Italia juga pastinya menimbulkan tanda tanya soal kelangsungan Euro 2020.

Euro 2020 rencananya mulai digelar di Roma, Italia, pada 12 Juni mendatang, dengan laga Italia vs Turki sebagai pembuka.

Namun, Liga Italia dikhawatirkan belum selesai digelar pada Juni nanti, jika kompetisi dihentikan sekarang.

Meski begitu ada tiga opsi soal kelanjutan Liga Italia dan Euro 2020 di Italia.

Berdasarkan analisis La Repubblica, dilansir dari Football Italia, ada tiga opsi terkait kelanjutan Liga Italia sekaligus Euro 2020.

Kemungkinan pertama, Euro 2020 bisa saja ditunda jika virus corona terus meluas di wilayah Eropa, terlebih setelah ada lonjakan kasus wabah virus corona di Spanyol baru-baru ini.

Jika virus corona terus meluas, Euro 2020 bisa jadi akan ditunda hingga musim gugur atau bahkan sampai tahun depan.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga 1 2020 Pekan Kedua - Persib Menang Lagi, Kejutan Tim Promosi Berlanjut