Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tips Pemain Bali United Selama Jalani Latihan di Rumah

By Ragil Darmawan - Jumat, 3 April 2020 | 21:29 WIB
Bali United dalam sebuah sesi latihan, Sabtu (22/2/2020). (RIZAL FANANY/TRIBUN BALI)

SUPERBALL.ID - Kompetisi Liga 1 2020 terpaksa mengalami penundaan akibat pandemi virus corona atau covid-19.

PSSI telah mengeluarkan surat keputusan yang berisi bahwa kompetisi Liga 1 dan Liga 2 akan ditunda hingga 29 Mei 2020.

Setelah dikeluarkannya surat keputusan tersebut, klub-klub memberikan waktu libur kepada para pemainnya.

Sebagian besar pemain pun memilih tinggal di rumah selama libur sebagai upaya pencegahan virus corona.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi yang Terhebat Sepanjang Sejarah, Tetapi Ada Pemain Lain yang Bikin Nani Terkejut

Hal itu juga dilakukan oleh penyerang sayap Bali United, Fahmi Al-Ayyubi.

Fahmi menjalani program latihan yang diberikan pelatih Bali United di rumahnya, yakni di Pasuruan, Jawa Timur.

"Disuruh jaga kondisi saja sama pelatih," ujar Fahmi sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi Liga 1.

"Tapi tidak harus memberikan video atau foto latihan ke pelatih."