Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pria berusia 57 tahun itu bahkan sudah punya gambaran seperti apa pertarungan akan berlangsung jika ia benar-benar menghadapi Mike Tyson lagi.
Baca Juga: Klub Spanyol Ini Ijinkan Suporter Datang ke Stadion Saat Kompetisi Bergulir Kembali
"Lihat, kami akan bertarung dalam tiga ronde, bukan sepuluh atau lima belas," ujar Mike Tyson seperti dilansir Metro.
"Mungkin bertarungnya akan pakai pelindung kepala juga."
Seakan masih muda dan aktif berlaga, Holyfield bahkan menyatakan siap menerima pukulan di kepala dari Mike Tyson, begitu pula sebaliknya.
"Niat saya bukan untuk membuat lawan KO, tetapi sarung tangan yang dipakai beratnya enam belas ons dan tampil bagus juga dalam latihan." lanjut Holyfield.
Baca Juga: Figo Berambisi Tunjukkan Kemampuan Terbaiknya demi Lolos di Timnas U-19 Indonesia
"Saya akan menjaga diri, saya tak masalah dengan pukulan di kepala."
"Kau tak akan percaya jika dia menghantam kepala saya dan saya juga menghantam kepalanya, saya akan memukul kepalanya dengan pukulan jab."
Meski siap bertarung dan bertukar pukulan, Holyfield tetap menegaskan bahwa ia tidak akan habis-habisan menghajar Mike Tyson.
Alih-alih membuat Mike Tyson tak berdaya, ia mengaku akan menurunkan intensitas sejenak setiap selesai memberi perlawanan.