Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Mantan striker Manchester United, Dimitar Berbatov, memiliki prediksi menjelang bergulirnya laga The Red Devils kontra Sheffield United dalam laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-31.
Kedua tim dijadwalkan bertanding pada Kamis (25/6/2020) pukul 00.00 WIB.
Persaingan Manchester United dan Sheffield United sangat ketat dalam daftar klasemen sementara Liga Inggris musim ini.
Manchester United menempati peringkat lima dengan mengemas 46 poin.
Sedangkan Sheffield United berada di posisi delapan dengan hanya terpaut 2 angka, yakni 44 poin.
Baca Juga: Wayne Rooney Memberi Saran Transfer ke Liverpool Seusai Gagal Dapatkan Timo Werner
Di pertandingan terakhirnya, Sheffiled United tumbang 0-3 dari Newcastle United.
Sementara Manchester United bermain imbang 1-1 menghadapi Tottenham Hotspur beberapa hari lalu.
Menurut Berbatov, pertandingan nanti akan berlangsung sengit, mengingat keduanya sama-sama sedang mengincar posisi empat besar di klasemen agar bisa tampil di Liga Champions musim depan.
"Sheffield United mendapatkan hasil buruk ketika melawan Newcastle," kata Berbatov sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Tetapi saat itu mereka bermain dengan 10 pemain dan pastinya sangat sulit."
"United perlu poin dan mereka harus memenangi pertandingan ini untuk menjaga harapan finis di posisi empat besar."
Berbatov mengaku terkejut dengan pencapaian Sheffield United yang berstatus sebagai tim promosi musim ini.
Ia pun menilai Sheffield United bakal merepotkan tim besutan Ole Gunnar Solskjaer pada laga nanti.
Meski demikian, Berbatov yakin Manchester United dapat memenangi pertandingan dengan skor tipis.
"Sheffiled akan membuat tim lawan kesulitan menghadapi mereka," ungkap Berbatov.
"Bagi saya, mereka adalah tim kejutan musim ini."
"Meski begitu, United akan mendapatkan tiga poin dan saya pikir mereka hanya akan unggul 2-1," tambah Berbatov.