Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Willian Tolak Tawaran Menggiurkan dari David Beckham

By Lola June A Sinaga - Senin, 13 Juli 2020 | 21:21 WIB
Penyerang sayap Chelsea, Willian, melakukan eksekusi tendangan penalti pada laga Chelsea melawan Manchester City di Stamford Bridge, Kamis (25/6/2020) atau Jumat dini hari WIB. (TWITTER.COM/CHELSEAFC)

SUPERBALL.ID - Winger Chelsea, Willian, telah beberapa kali menolak tawaran dari David Beckham.

Seperti diketahui, Beckham, adalah Presiden klub di Liga Amerika (MLS), Inter Miami.

Beckham berharap Willian mau bergabung dengan klubnya dengan menawarinya kontrak tiga tahun dengan banyak keuntungan.

Salah satu keuntungan yang ditawarkan Beckham adalah soal gaji.

Beckham ingin nantinya Willian tidak dikenakan aturan batasan gaji.

Baca Juga: Chelsea Tertarik Rekrut Calon Bintang Masa Depan Manchester United

Batasan gaji adalah format aturan dalam olahraga Amerika yang dibuat untuk menciptakan kesetaraan di MLS.

Namun Willian ingin tetap bermain di Eropa meski kontraknya dengan Chelsea akan berakhir dalam waktu dekat.

Sejauh ini belum ada kesepakatan antara Willian maupun Chelsea.

Pemain 31 tahun itu ingin kontraknya diperpanjang tiga tahun lagi.

Namun Chelsea tak mau menawarkan kontrak dengan durasi lebih dari dua tahun.

"Saya ingin menyelesaikan musim dengan baik jika saya pergi, atau mungkin saya bisa bertahan. Saya tidak tahu tetapi apa yang saya inginkan sekarang adalah bermain dengan baik dan Chelsea untuk finis di empat besar,” kata Willian dalam wawancara terbarunya, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari SportBible.

Baca Juga: Menang Banding, Manchester City Dipastikan Bisa Mengikuti Liga Champions Musim Depan

"Saya merasa baik. Kami punya waktu satu bulan untuk mempersiapkan diri dengan baik dengan banyak latihan kebugaran sehingga semua pemain merasa senang bermain dan kami menunjukkan itu di lapangan.”

“Kami harus terus maju. Kami tahu tim-tim yang datang di belakang ingin menang untuk masuk empat besar juga jadi kami harus melakukan pekerjaan kami,” pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Para penggemar Chelsea senang melihat Hakim Ziyech mengenakan seragam The Blues guna menjalani latihan perdana di pusat latihan klub. Pada Kamis (13/2/2020) waktu setempat, Chelsea resmi mendatangkan winger berkebangsaan Maroko, Hakim Ziyech, dari Ajax Amsterdam. Chelsea rela menggelontorkan dana sebesar 40 juta euro (sekitar Rp 643 miliar) demi pemain berusia 27 tahun tersebut. Seperti dilansir BolaSport.com dari Metro, Hakim Ziyech pun sudah tiba di London pada Sabtu (11/7/2020) waktu setempat. Setibanya di pusat latihan klub, Ziyech terlihat bahagia mengenakan seragam Chelsea untuk pertama kalinya. Setelah itu, sang winger berusaha melakukan latihan ringan dan berfokus untuk membangun kembali kebugaran fisiknya. Kedatangan Ziyech ke markas klub dan mengenakan seragam Chelsea memunculkan berbagai reaksi dari para penggemar The Blues di media sosial Twitter. #hakimiziyech #chelseafc #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P