Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2020, Alex Marquez Mulai Tebar Ancaman bagi Rossi

By Taufik Batubara - Sabtu, 18 Juli 2020 | 10:05 WIB
Bersama kakaknya, Marc Marquez, Alex Marquez (kanan) akan menjadi ancaman baru bagi Valentino Rossi dan para pebalap lain dalam MotoGP 2020. (INSTAGRAM.COM/ALEXMARQUEZ73)

Alex berada di posisi ke-21 dari 22 pebalap dalam FP2 itu, dengan catatan waktu +1,479 detik.

Kakaknya di posisi keempat dengan waktu +0,244 detik.

Dua pebalap Petronas Yamaha, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo, masing-masing di posisi pertama dan kedua.

Morbidelli mencatat waktu 1 menit 38,125 detik, sedangkan Quartararo berjarak +0,027 detik.

Sementara Rossi di posisi ke-20 dengan gap waktu +1,097 detik.

Baca Juga: Sempat Gelap, Nasib Valentino Rossi di MotoGP 2021 Akhirnya Jelas

Dalam FP2 itu, Alex tergelincir di sudut pertama, sekaligus menjadi yang kedua dalam dua hari usai jatuh di Tikungan 6 selama sesi tes Rabu lalu.

Peningkatan suhu trek dari FP1 ikut berperan dalam kecelakaan kecil Alex itu.

Pada FP1, Alex berada di posisi ke-16 dengan gap waktu +0,862 detik dari kakaknya di posisi pertama 1 menit 37,350 detik.

Rossi hanya unggul tipis dari Alex di posisi ke-13 dengan gap waktu +0,768 detik.