Pelatih PSG Sebut Bayern Muenchen Beruntung Jelang Final Liga Champions

By Ragil Darmawan - Minggu, 23 Agustus 2020 | 16:40 WIB
Pelatih Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel. (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

SUPERBALL.ID - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Thomas Tuchel, menyebut Bayern Muenchen sedikit lebih diunggulkan menjelang laga final Liga Champions.

PSG dan Bayern Muenchen bakal berhadapan di final Liga Champions pada Senin (24/8/2020) pukul 02.00 WIB.

Menurut Tuchel, Bayern Muenchen sedikit lebih diunggulkan daripada timnya karena telah terbiasa memainkan laga besar di Liga Champions musim ini.

Beberapa klub raksasa seperti Tottenham Hotspur, Chelsea, Barcelona dan Lyon berhasil ditaklukkan Bayern Muenchen.

Baca Juga: PSG Vs Bayern Muenchen - Prakiraan Susunan Pemain, Statistik dan Prediksi

"Bayern Muenchen diuntungkan karena terbiasa memainkan pertandingan besar ini," kata Tuchel sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Marca.

"Mereka klub yang hebat. Ini bukan keuntungan kecil, tetapi juga tidak menentukan."

"Ini tantangan besar untuk menghadapi Bayern, tapi kami pantas berada di sini."

Tuchel menyadari jawara Liga Jerman itu merupakan ancaman serius.

Meski demikian, ia bersikeras bahwa para pemainnya akan mempersiapkan pertandingan dengan sebaik-baiknya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

"Itu (pertandingan) akan sangat sulit," ujar Tuchel.

"Mereka memiliki kualitas individu, tetapi selalu ada ruang dan selalu ada solusi."

"Kami harus menemukan perpaduan antara bermain dengan kebebasan, kepercayaan diri dan menemukan peluang."

"Final bukanlah waktu untuk membuat perubahan besar."

"Jadi kami akan mempersiapkannya seperti yang kami lakukan melawan Borussia Dortmund, Atalanta dan RB Leipzig," tambah Tuchel.