Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Sementara Liga Champions - Kekuatan Terlihat Sama Rata

By Imadudin Adam - Kamis, 22 Oktober 2020 | 09:25 WIB
Bayern Muenchen merayakan kemenangan atas Atletico Madrid pada matchday 1 Liga Champions, Rabu (21/10/2020) di Allianz Arena. (TWITTER @FCBAYERN)

SUPERBALL.ID - Pekan pertama fase grup Liga Champions 2020-2021 sudah selesai digelar pada Kamis, (22/10/2020).

Hasilnya tentu saja sejumlah tim berhasil meraih kemenangan tak peduli apakah tim tersebut adalah tim unggulan atau non unggulan.

Karena kenyataannya, banyak juga tim non unggulan yang berhasil menggilas tim unggulan hingga menjadi pimpinan klasemen sementara.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Duo Madrid KO, Atalanta dan Bayern Muenchen Berjaya

Sejumlah tim yang meraih kemenangan di pekan pertama antara lain Bayern Muenchen, Shakhtar Donetsk, Manchester City, Olympiakos Piraeus, Atalanta, Liverpol, Lazio, Club Brugge, Barcelona, Juventus, RB Leipzig, dan Manchester United.

Sedangkan sisanya meraih hasil kalah atau imbang.

Menariknya, tim kuda hitam sukses meraih kemenangan untuk jadi pemuncak klasemen sementara.

Beberapa tim kuda hitam yang tampil trengginas dan menjadi pimpinan klasemen antara lain RB Leipzig, Lazio, Atalanta, dan Shakhtar Donetsk.

Ada yang bersinar, ada juga yang tentunya melempem.