Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap! Madura United Melepas Syahrian Abimanyu ke JDT karena Hal Ini

By Imadudin Adam - Jumat, 25 Desember 2020 | 17:42 WIB
Pemain Timnas U-22 Indonesia Syahrian Abimanyu bergabung dengan klub Malaysia, Johor Darul Ta'zim, 23 Desember 2020. (INSTAGRAM.COM/OFFICIALJOHOR)

Sebelumnya Haruna Sumitro selaku Direktur Utama Madura United mengatakan bahwa kontrak Abimanyu sudah habis sejak 9 Desember 2020.

"Kontraknya sudah habis. Kami mau perpanjang, tapi kompetisi tidak jelas saat ini," ucapnya.

"Tidak ada klausul apa pun yang bisa menahan pemain yang kontraknya sudah habis," lanjutnya.

Itu artinya tidak ada keuntungan yang diraih oleh Madura United setelah melakukan pembinaan pada Syahrian.

Baca Juga: Produsen Bir Ini Kirim Bir Gratis pada Semua Kiper yang Dibobol Messi

Tapi RD menegaskan tidak hanya sekadar urusan materi, tapi mereka ingin menyelamatkan karier pemainnya yang potensial.

"Hal ini tidak hanya seputar pada materi, melainkan juga kami ingin menyelamatkan karier pemain muda potensial kami," ujar RD.

Biasanya, pemain muda yang pindah punya klausul spesial seperti yang ada pada Bagus Kahfi.

Jika kontraknya di FC Utrecht telah habis, Bagus diminta pulang kembali ke Barito Putera.

Terkait klausul spesial ini RD tak bisa banyak berkomentar.

Setahunya, Madura United tak memberikan persyaratan apa pun dan rela melepaskan anak emasnya dengan ikhlas ke JDT.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P