Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Internal Chelsea Dikabarkan Terbelah soal Nasib Frank Lampard

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 22 Januari 2021 | 21:43 WIB
Nasib pelatih Chelsea, Frank Lampard, dikabarkan sedang berada di ujung tanduk. (LDN FOOTBALL)

SUPERBALL.ID - Performa buruk Chelsea di bawah asuhan Frank Lampard membuat jajaran direksi The Blues dikabarkan terbelah.

Sebagaimana dikutip Superball.id dari ESPN, Chelsea sedang mempertimbangkan berbagai spekulasi mengenai kejelasan karier Lampard sebagai pelatih kepala.

Jajaran direksi Chelsea dikabarkan tengah terbelah mengenai siapa yang akan menggantikan posisi pelatih asal Inggris tersebut seandainya dipecat.

Menurut kabar yang berkembang, Thomas Tuchel dan Massimiliano Allegri merupakan kandidat kuat untuk menggantikan Lampard.

Selain kedua pelatih yang tengah menganggur tersebut, Ralph Hassenhuettl yang saat ini melatih Southampton dan pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann, juga dikabarkan sebagai calon potensial.

Baca Juga: Manchester United di Puncak Klasemen, Wayne Rooney Prediksi Juara Liga Inggris

Sempat muncul pula wacana untuk menggantikan Lampard dengan pelatih karteker sebelum musim berakhir.

Nama yang muncul sebagai pelatih karteker tersebut adalah mantan pelatih Chelsea, Avram Grant, dan pelatih Timnas Ukraina sekaligus mantan penyerang Chelsea, Andriy Shevchenko.

Akan tetapi, wacana memanggil pelatih karteker tersebut dikabarkan mendapatkan penolakan dari jajaran direksi Chelsea.