Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Streaming Chelsea Vs Burnley, Thomas Tuchel Wajib Tebus Kesalahan Laga Debut

By Lola June A Sinaga - Minggu, 31 Januari 2021 | 18:15 WIB
Poster laga Chelsea Vs Burnley di pekan ke-21 Liga Inggris 2020/2021. (MOLA TV)

SUPERBALL.ID - Link streaming Chelsea vs Burnley tersedia dalam artikel ini.

Chelsea akan menjamu Burnley di pekan ke-21 Liga Inggris pada Minggu (31/1/2021) malam WIB.

Bermain di Stamford Bridge, London, pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, harus menebus kesalahan dari laga sebelumnya.

Di laga debutnya sebagai pelatih Chelsea, mantan arsitek Borussia Dortmund dan PSG itu gagal mempersembahkan kemenangan.

Baca Juga: Thomas Tuchel Punya Strategi Jitu untuk Sukses Bersama Chelsea

Menjamu Wolverhampton, Chelsea besutan Tuchel hanya mampu meraih hasil seri 0-0.

Melihat kualitas Burnley yang buruk dalam laga tandang, ini akan jadi kesempatan bagus untuk Tuchel menebus kesalahannya.

Meski begitu, Chelsea juga pasti sadar bahwa Burnley bukan lawan yang bisa dipandang sebelah mata.

Pasalnya, dalam dua laga terakhir mereka di Premier League, Burnley berturut-turut mempermalukan Liverpool 1-0 di Anfield dan menang 3-2 menjamu Aston Villa.

Ashley Barnes, Ben Mee, Dwight McNeill, dan Chris Wood masing-masing menyumbang satu gol dalam dua laga terakhir Burnley itu.

Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini, pada pekan ke-7, Chelsea menang 3-0 di kandang Burnley.

Baca Juga: Thomas Tuchel Angkat Bicara soal Nasib Mount dan Gilmour di Chelsea

Chelsea menang melalui gol-gol Hakim Ziyech, Kurt Zouma, dan Timo Werner.

Kali ini, saat ganti meladeni Burnley di Stamford Bridge, Chelsea tentu siap berjuang optimal demi coba mengamankan poin maksimal.

Tuchel disebut akan memberi kepercayaan penuh lagi pada kai Havertz.

Ketika The Blues, julukan Chelsea, bermain imbang tanpa gol kontra Wolves, Tuchel memberikan kepercayaan kepada Kai Havertz untuk bermain penuh selama 90 menit.

Baca Juga: Kapten Chelsea Sangkal Isu Keterlibatan Pemain dalam Pemecatan Lampard

Adapun, Havertz memang sedang menjadi sorotan lantaran belum mampu menunjukkan penampilan impresif bersama Chelsea.

Dari 17 penampilan di Premier League musim ini, pemain berusia 21 tahun itu baru berkontribusi satu gol plus tiga assists.

Terkait Kai Havertz, Thomas Tuchel menegaskan bahwa ia memiliki keyakinan terhadap potensi yang ada pada mantan pemain Bayer Leverkusen tersebut.

"Potensinya tidak terbatas. Ini adalah tantangan baginya dan saya pikir dia membuat pilihan yang berani (datang ke Chelsea)," kata Tuchel dikutip dari Goal International.

Tuchel menambahkan, Havertz hanya membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan sepak bola Inggris.

Baca Juga: Thomas Tuchel Tidak Gentar dengan Kebiasaan Roman Abramovich

"Ketika Anda datang dari Leverkusen ke Chelsea, budayanya sangat berbeda. Kai tidak hanya melangkah ke negara yang berbeda,” jelasnnya.

“Klub dan rekan setim merupakan tantangan. Saya menyukainya karena dia jauh dari zona nyaman.”

“Apa yang saya rasakan darinya adalah dia pemain yang sangat cerdas, ramah, dan terbuka.”

“Dia memiliki banyak potensi dan kami akan mendorongnya," imbuh eks pembesut Paris Saint-Germain tersebut.

Baca Juga: Klopp Lebih Buruk dari Lampard, Ungkap Sifat Asli Pemilik Chelsea

Chelsea saat ini masih terpaku di peringkat ke-10 klasemen Liga Inggris 2020-2021 dengan koleksi 30 poin.

Sementara, Burnley yang mengumpulkan 22 poin dari 19 pertandingan berada di peringkat ke-15.

Laga antara Chelsea dan Burnley kick-off pukul 19.00 WIB.

Laga ini bisa disaksikan secara streaming melalui link di bawah ini:

LINK STREAMING CHELSEA VS BURNLEY

Link live streaming dapat disaksikan dengan berlangganan Vidio.com.

DISCLAIMER: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. SuperBall.id tak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P