Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Menjelang pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Borussia Moenchengladbach, Manchester City harus mengalami nasib seperti Liverpool.
Manchester City harus menempuh jarak yang lebih jauh untuk melakoni leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB.
Sedianya, leg pertama akan diselenggarakan di Stadion Borussia-Park, kandang Moenchengladbach.
Akan tetapi, kebijakan pemerintah Jerman membuat Manchester City tidak bisa bertamu ke Borussia-Park.
Baca Juga: Empat Hal yang Kandaskan Harapan Liverpool Pertahankan Gelar Liga Inggris
Pemerintah Jerman melarang kedatangan penerbangan dari sejumlah negara, salah satunya adalah Inggris.
Kebijakan tersebut tidak lepas dari situasi pandemi Covid-19 yang tak kunjung mereda.
Rencananya, kebijakan tersebut akan diberlakukan hingga 17 Februari mendatang.
Meski pertandingan leg pertama Manchester City kontra Borussia Moenchengladbach baru akan diadakan dua minggu lagi, namun kebijakan larangan tersebut berpeluang besar akan diperpanjang.