Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Momen Thomas Tuchel Dicuekin Ole Gunnar Solskjaer Saat Ngomel-ngomel

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 1 Maret 2021 | 14:01 WIB
Thomas Tuchel dan Ole Gunnar Solskjaer bersalaman (TWITTER.COM/BBC5LIVESPORT)

SUPERBALL.ID - Momen menarik terjadi pada pertandingan Chelsea versus Manchester United, saat Thomas Tuchel nampak mengomel tetapi dicuekin Ole Gunnar Solskjaer.

Pertandingan yang cenderung membosankan tersaji kala Chelsea menjamu Manchester United di Stadion Stamford Bridge, London, pada Minggu (28/2/2021) malam WIB.

Pertandingan lanjutan pekan ke-26 Liga Inggris itu minim peluang dan berakhir dengan skor kacamata.

Akan tetapi, sebuah keputusan wasit pada laga itu telah menimbulkan pertanyaan dan perdebatan.

Baca Juga: Tampil Ciamik, Man United Langsung Patok Harga untuk Jesse Lingard

Saat itu, Marcus Rashford melepaskan tendangan bebas yang mampu ditepis kiper Chelsea, Edouard Mendy.

Beberapa saat kemuadian, terjadi perebutan bola antara Mason Greenwood dan Callum Hudson-Odoi di kotak penalti The Blues.

Bola nampak mengenai telapak tangan Hudson-Odoi dan setelah itu giliran mengenai lengan Greenwood.

Namun, wasit Stuart Attwell tidak menghadiahkan tendangan penalti untuk Setan Merah setelah meninjau VAR dan mengecek monitor.

Keputusan tersebut sontak menimbulkan reaksi kemarahan dari para pemain Manchester United.

Baca Juga: Steven Gerrard Terlampau Hebat, Roy Keane Didesak untuk Bersaing

Dilansir SuperBall.id dari Daily Mail, para pemain Setan Merah nampak mengerumuni wasit Attwell saat ia menuju ke monitor di pinggir lapangan.

Marah dengan tingkah para pemain lawan, Tuchel kehilangan ketenangan dan mulai mengomel kepada Solskjaer.

Alih-alih menanggapi omelan Tuchel, Solskjaer nampak tenang mendengarkan dan perlahan mengabaikan pelatih Chelsea itu.

Momen tersebut kemudian berakhir dengan Solskjaer yang berbalik badan dan memunggungi Tuchel yang masih terus mengomel.

Meski penalti tidak diberikan, para pemain Chelsea juga memutuskan untuk mengerumuni ofisial dan mengeluarkan kata kasar.

Baca Juga: Timo Werner Sulit Cetak Gol di Chelsea, Tuchel Ungkap Penyebabnya

Walau demikian, Solskjaer nampak menjadi orang yang tetap tidak kehilangan akal sehat di tengah kehebohan dan teriakan.

Dengan hasil imbang tanpa gol, Setan Merah kehilangan kesempatan untuk memperkecil jarak poin dengan Manchester City di puncak.

Mereka berada di urutan kedua klasemen sementara dengan koleksi 50 poin, terpaut 12 angka dari The Citizens.

Sementara bagi The Blues, mereka gagal merangsek ke empat besar dan masih tertahan di urutan kelima.

Tim asuhan Tuchel mengoleksi 44 poin dari 26 pertandingan, selisih satu poin dari West Ham di peringkat keempat.

Baca Juga: Tiga Pertarungan Kunci yang Akan Menentukan Laga Chelsea Vs Man United

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P