Jelang Lawan Man United, Pep Guardiola Ingatkan Pemain Soal Liverpool

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 7 Maret 2021 | 08:25 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. (TWITTER.COM/FOOTBALLDAILY)

"Pengalaman Edinson Cavani, salah satu pemain yang saya kagumi atas apa yang telah dia lakukan dalam kariernya."

"Ini Manchester United, sepanjang waktu mereka adalah klub top, merupakan hak istimewa bersaing dengan mereka," kata Guardiola dikutip SuperBall.id dari Daily Star.

Baca Juga: Guardiola dan Tuchel Ikuti Juergen Klopp Sikapi Jeda Internasional

Lebih lanjut, pelatih asal Spanyol itu juga mendesak para pemainnya untuk tetap rendah hati dan tidak jumawa.

Pasalnya, meski mereka mampu terus meraih kemenangan, di sisi lain mereka juga bisa kalah kapan saja.

"Sekarang menyenangkan kami menang, semua hal baik yang dikatakan tentang kami adalah karena kami menang, tapi kami juga bisa kalah," kata Guardiola.

"Jelas kami belum mencapai potensi kami, jadi itulah mengapa kami berpikir bahwa kami bisa berbuat lebih baik."

"Ini tentang bagaimana kita menangani momen-momen indah, ketika Anda memenangkan sesuatu, itu tidak berarti apa-apa untuk masa depan," tambahnya.

Baca Juga: Pep Guardiola Beri Lampu Hijau untuk Transfer Eric Garcia ke Barcelona

Terakhir, Guardiola juga memperingatkan para pemainnya tentang apa yang terjadi pada Liverpool bisa saja menimpa mereka.