Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Streaming Villarreal Vs Barcelona, Kesempatan Messi Dkk Rebut Posisi Real Madrid

By Lola June A Sinaga - Minggu, 25 April 2021 | 15:10 WIB
Barcelona meraih tiga poin usai menang 5-2 atas Getafe pada lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou, Kamis (22/4/2021) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

Jika menang lawan Villareal dan di enam pertandingan berikutnya termasuk Atletico Madrid, Barcelona otomatis juara.

Setelah kegagalan Madrid meraih poin, kini Barcelona dan Atletico jadi dua teratas penantang gelar terlebih jika La Balugrana menang malam ini.

Baca Juga: Atletico Ditekan Real Madrid dan Barcelona, Diego Simeone Bikin Pengakuan

Barcelona akan bertemu dengan Atletico Madrid di pekan ke-35 Liga Spanyol pada 8 Mei 2021.

Tim asuhan Ronald Koeman itu sendiri juga sedang tampil bagus setelah mengalahkan Getafe dengan skor 5-2 di laga sebelumnya.

Villarreal telah kehilangan dua dari tiga pertandingan terakhir mereka di liga, karena mereka menjadikan Liga Europa sebagai fokus utama mereka.

pelatih Villarreal, Unai Emery, berhasil mendominasi turnamen itu dan dia membawa timnya ke semifinal melawan Arsenal.

Baca Juga: Gerard Pique Ungkap Hal yang Bisa Bikin Lionel Messi Tetap di Barcelona

Meski konsentrasi Villarreal terbelah, mereka diprediksi akan ngotot melawan Barcelona demi raihan tiket, minimal Liga Europa.

Demi meraih tiga poin, Barcelona akan memasang trisula Lionel Messi, Antoine Griezmann dan Dembele.