Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dilepas Manchester City, Sergio Aguero Sempat Ngambek ke Pep Guardiola

By Muhammad Respati Harun - Senin, 24 Mei 2021 | 21:54 WIB
Momen Sergio Aguero (kiri) saat bersama dengan pelatihnya di Manchester City, Pep Guardiola. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

SUPERBALL.ID - Penyerang Manchester City, Sergio Aguero, resmi dilepas setelah kontraknya habis pada 30 Juni mendatang.

Kontraknya yang habis tersebut tentu membuat Aguero akan dilepas secara bebas transfer pada bursa transfer musim panas nanti.

Dilepasnya Aguero mengakhiri kebersamaannya dengan Manchester City selama hampir 10 tahun, yakni sejak Juli 2011.

Selama membela Manchester City, Aguero berhasil mencetak 260 gol dalam 389 penampilan di semua kompetisi.

Jumlah tersebut menjadikan Aguero sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Manchester City.

Baca Juga: Skuad Timnas Spanyol untuk Piala Eropa 2020 Resmi Diumumkan, Real Madrid Mengenaskan!

Selain itu, penyerang berusia 32 tahun tersebut telah memboyong banyak trofi untuk Man City, yakni 5 Liga Inggris, 1 Piala FA, dan 5 Piala Liga Inggris.

Koleksi gelar itu bisa saja bertambah andai Manchester City menang atas Chelsea dalam laga final Liga Champions pada Minggu (30/5/2021) dini hari WIB.

Akan tetapi, ada kisah unik di balik dilepasnya Aguero oleh Manchester City.