Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Bintang Chelsea, Kai Havertz, disodori pertanyaan aneh usai membawa timnya menjuarai Liga Champions musim 2020/2021.
Chelsea baru saja memastikan diri sebagai juara di ajang Liga Champions musim ini usai menghajar Manchester City di laga puncak.
Bermain di Stadion Do Dragao, Porto, pada Minggu (30/5/2021) dini hari WIB, Chelsea menang dengan skor tipis 1-0.
Chelsea akhirnya dinobatkan sebagai raja Liga Champions untuk kedua kalinya dalam satu dekade terakhir.
Baca Juga: Chelsea Boyong Gelar Liga Champions, Tuchel Incar Janji Abramovich
Sebelumnya The Blues berhasil menjuarai Liga Champions pada musim 2011/2012 usai mengalahkan Bayern Muenchen.
Satu-satunya gol pada laga tersebut dicetak oleh Kai Havertz tiga menit sebelum jeda paruh babak.
Havertz memanfaatkan umpan terobosan brilian dari Mason Mount sebelum mengecoh kiper Ederson dan menceploskan bola ke gawang yang kosong.
Itu merupakan gol pertama bagi pemain asal Jerman itu di kompetisi paling elit di Eropa itu sepanjang kariernya.
Gol tersebut kemungkinan besar juga akan menjadi gol terpenting dalam karier pemain berusia 21 tahun itu.
Baca Juga: Reaksi N'Golo Kante soal Panggilan Nominasi Ballon d'Or Usai Chelsea Juara Liga Champions
Selain mencetak gol krusial, mantan pemain Bayer Leverkusen itu juga memberikan kontribusi luar biasa.
Ia secara konsisten menjadi ancaman bagi lini pertahanan City dan kerap ikut turun membantu lini pertahanan timnya.
Tak heran jika ia mendapatkan pujian setinggi langit dari kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta, seusai pertandingan.
"Dia pantas mendapatkannya, mentalitasnya bagus dan dia memberi kami gelar Liga Champions."
"Dia berlari sepanjang waktu, itu kerja tim," kata Azpilicueta dikutip SuperBall.id dari Give Me Sport.
Selain Azpilicueta, sang pencetak gol juga disodori beberapa pertanyaan dari wartawan setelah pertandingan.
Dari beberapa pertanyaan, terdapat satu pertanyaan aneh, yakni terkait pendapat Havertz tentang label harganya yang sangat tinggi.
Sontak Havertz kemudian menanggapi pertanyaan itu dengan jawaban yang agak lucu hingga membuat Azpilicueta yang berdiri di sebelahnya tertawa girang.
"Sejujurnya, saya tidak bisa peduli, kami baru saja memenangkan Liga Champions," jawab Havertz.
Havertz memang didatangkan ke Stamford Bridge pada musim panas tahun lalu dengan mahar yang cukup tinggi, yakni mencapai 80 juta euro.
Sempat dicap terlalu mahal, Havertz perlahan membuktikan bahwa ia layak dengan harga itu setelah menjadi pahlawan bagi The Blues.
BIG KAI HAVERTZ ENERGY RIGHT NOW #UCLFinal pic.twitter.com/Ex59OcOfji
— Roberto Rojas (@RobertoRojas97) May 29, 2021
Baca Juga: Malu di Final Liga Champions, Guardiola Ungkap Alasan di Balik Taktik Anehnya