Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Kabar mengenai kepindahan penyerang fenomenal Borussia Dortmund, Erling Haaland, semakin memanas.
Haaland dinilai akan menjadi komoditas panas pada bursa transfer musim panas nanti.
Penyerang asal Norwegia itu menjadi sorotan karena performa luar biasanya sejak bergabung dengan Dortmund pada bursa transfer musim dingin 2020.
Ketika itu, Haaland didatangkan dari Red Bull Salzburg dengan banderol 20 juta euro.
Pada musim pertamanya, Haaland langsung tancap gas dengan mencetak 16 gol dari 18 laga di semua kompetisi.
Baca Juga: AC Milan Akan Beri Penghargaan untuk Penyelamat Nyawa Christian Eriksen
Lalu, pada musim kedua yakni 2020-2021, Haaland semakin moncer dengan mencetak 41 gol dalam 41 pertandingan di semua ajang.
Selain statistiknya yang moncer, usianya yang masih 20 tahun membuat Haaland dinilai memiliki potensi yang luar biasa.
Hal tersebut tentu membuat Haaland menjadi sorotan dan tengah diincar oleh berbagai klub besar di Eropa.