Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Putaran ketiga merupakan prestasi tertinggi yang pernah diraih oleh Timnas Vietnam sepanjang partisipasinya pada Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Vietnam berhak tampil di putaran ketiga dengan status sebagai runner-up Grup G dengan finis di bawah Uni Emirat Arab.
Baca Juga: Berencana Jual Kapten Tim, Reputasi Liverpool Dipertaruhkan!
Pada putaran ketiga tersebut, Timnas Vietnam akan bergabung dengan Grup B yang berisi Jepang, Australia, Arab Saudi, Tiongkok, dan Oman.
Oleh karena lawannya yang dirasa sulit, tim asuhan Park Hang-seo itu berencana untuk melakukan naturalisasi pemain.
Dilansir Superball.id dari Thethao247.vn, pemain yang menjadi incaran Timnas Vietnam adalah Filip Nguyen.
Nguyen sendiri sudah menjadi salah satu pemain yang dilirik oleh Timnas Vietnam sejak 2019 silam.
Nguyen merupakan pemain berposisi kiper yang kini berstatus sebagai pemain klub kasta tertinggi Liga Republik Ceko, Slovan Liberec.
Baca Juga: Ranking Timnas U-23 Se-Asia Terungkap! Vietnam Cetak Rekor, Indonesia Memalukan
Saat ini, Nguyen baru saja dipinjamkan ke Slovacko yang juga merupakan klub kasta tertinggi Liga Ceko.