Liga 2 Tak Kunjung Kick-off, Raffi Ahmad Mulai Pusing Urus RANS Cilegon FC

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 15 Agustus 2021 | 18:23 WIB
Chairman RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam agendanya berkunjung ke Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 27 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sedangkan Liga 2 musim 2021-2022 baru digulirkan beberapa pekan setelah Liga 1 2021-2022 berjalan.

Akibat Liga 2 yang masih belum menemui kepastian tersebut, Raffi kelimpungan soal sponsor untuk klubnya.

Sponsor tersebut baru bersedia memberi uangnya ketika Liga 2 sudah mulai bergulir.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Pantas Sedih Lihat Persiapan Vietnam ke Kualifikasi Piala Asia U-23

"Tapi sponsor itu (baru) mau bayar pas kick-off, masalahnya (sekarang) belum kick-off," ucap Raffi.

"Pusing juga saya," tambah Raffi.

Belum cairnya dana dari sponsor itu membuat selebriti berusia 34 tahun itu harus mengeluarkan uang dari kantongnya sendiri demi membiayai klub.

"Nalangin, saya sampai deg-degan," ungkap Raffi.

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul 4 Bulan Urus RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad Mulai Pusing dan Deg-degan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)