Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kritik Keras Gaya Permainan Kasar Burnley, Klopp: Mending Nonton Gulat Sekalian!

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 22 Agustus 2021 | 13:27 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, ketika laga Liverpool vs Burnley dalam laga lanjutan Liga Inggris, Sabtu (21/8/2021) malam WIB. (DAILYMAIL.CO.UK)

Klopp menyoroti tiga permainan keras yang diterapkan oleh pelatih Burnley, Sean Dyche, melalui tiga pemainnya.

"Kamu bisa melihat sejumlah tantangan keras dari (Ashley) Barnes, (Chris) Wood, dan (Josh) Brownhill," imbuh Klopp.

Klopp terang-terangan tidak menyukai permainan keras karena itu yang benar-benar ia hindari.

"Ini bukan seperti sepak bola yang ingin kami lihat, kami ingin menghindari situasi seperti ini," ucap Klopp.

Baca Juga: Belum Juga Debut di PSG, Lionel Messi Sudah Ngobrol dengan Calon Klub Terakhirnya

Pelatih asal Jerman itu menyoroti minimnya jumlah pelanggaran yang diberikan oleh sang wasit, Mike Dean.

Tidak hanya itu, Mike Dean juga tercatat tidak sekalipun mengganjar pemain Burnley atas permainan kerasnya.

Burnley tercatat melakukan 12 kali pelanggaran dan lebih banyak ketimbang Liverpool yang "hanya" enam kali melakukan pelanggaran.

"Tidak ada pelanggaran lagi selain itu? Saya tidak yakin," ucap Klopp.

"Tonton gulat saja sekalian jika kamu menyukainya (permainan kasar)," tegas Klopp.

Baca Juga: Atmosfer Luar Biasa Saat Fans Liverpool Kembali Penuhi Stadion Anfield

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P