Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Pedas Legenda Belanda, Van De Beek Harus Menyesal karena Gabung Man United

By Muhammad Respati Harun - Selasa, 7 September 2021 | 15:18 WIB
Ekspresi Donny van de Beek (tengah) dalam pertandingan Manchester United vs West Ham. (DAILYMAIL.CO.UK)

"Van de Beek tidaklah sebagus itu," ujar Van Basten.

"Menjadi nomor 10 di Ajax lebih mudah ketimbang menjadi nomor 10 di Spanyol atau Inggris," imbuhnya.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo: Lionel Messi Pemain Terhebat yang Pernah Saya Lawan, tapi...

Pemain yang juga tumbuh bersama Ajax itu menilai bahwa ada lebih banyak kesempatan untuk berkembang jika di Belanda.

"Di Belanda kamu akan mendapat banyak bantuan, kamu akan mendapat kesempatan, namun itu tidak di luar negeri," ucap Van Basten.

Van de Beek sendiri tampaknya harus siap-siap semakin khawatir dengan kehadiran Cristiano Ronaldo di Manchester United.

Kekhawatiran itu disampaikan oleh sang agen, Guido Albers.

"Cristiano datang pada Jumat yang kami tahu bahwa itu adalah kabar buruk untuk kami," tutur Albers.

Baca Juga: Gembira Ada Ronaldo dan Varane di Man United, Sinyal Paul Pogba Mau Bertahan?

Albers merasa bahwa kehadiran Ronaldo berarti bahwa Paul Pogba akan semakin menutup peluang Van de Beek untuk tampil lebih banyak.

Albers juga mengungkap Van de Beek sempat berinisiatif untuk pergi dan sempat nyaris bergabung dengan Everton.

Namun, sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer, benar-benar menghalangi Van de Beek untuk pergi pada bursa transfer musim panas ini.

"Kami menerima telepon dari Solskjaer dan klub mengatakan pada kami bahwa transfer sudah tidak lagi diobrolkan," ungkap Albers.

Baca Juga: Dibanding-bandingkan dengan Cristiano Ronaldo, Lukaku: Itu Tidak Berguna!

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P