Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Olahraga dengan Bayaran Tertinggi di Dunia, Makin Minat Jadi Atlet?

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 22 September 2021 | 12:30 WIB
Kolase atlet pria. Lionel Messi, Connor McGregor, Cristiano Ronaldo dan Roger Federer. (ISTIMEWA)

SUPERBALL.ID - Berikut daftar olahraga dengan bayaran tertinggi di dunia tahun ini yang mungkin bisa membuat Anda tertarik menjadi atlet.

Saat ini, predikat atlet terkaya di dunia masih dipegang oleh pegulat UFC asal Irlandia, Conor McGregor.

Menurut Forbes, McGregor mengantongi pendapatan 180 juta dolar AS atau sekitar 2,56 triliun dalam 12 bulan terakhir.

Pendapatan tersebut membuatnya menjadi salah satu orang terkaya di dunia.

 

 Baca Juga: Satu Alasan ini Bikin Cristiano Ronaldo Lebih Ngegas dari Eric Cantona

Hal ini juga semakin membuktikan bahwa atlet adalah salah satu profesi dengan bayaran tertinggi di dunia.

Pendapatan atlet tidak hanya sekedar dari gaji, melainkan juga dari prestasi, iklan, dan sponsor.

Dilansir SuperBall.id dari Sports Show, setiap olahraga dan turnamen memiliki bayaran yang berbeda-beda untuk para atletnya.

Nah, berikut 10 olahraga dengan bayaran tertinggi di dunia yang mungkin akan membuat Anda tertarik menjadi atlet.

1. Bola Basket

Turnamen bola basket ternama seperti NBA menerima pujian karena menjadi salah satu liga olahraga dengan bayaran tertinggi.

 Baca Juga: Liga Inggris Tunjuk Wasit Asing Pertama dalam Sejarah, Pernah Jadi Musuh Timnas Indonesia

Para pemain mendapatkan gaji besar dari klub masing-masing dan juga dari berbagai kerja sama dengan sponsor.

Tak jarang, setiap pemain memiliki produk sepatu dan kaus khusus untuk mereka.

Legenda basket NBA, Michael Jordan, bahkan sempat menduduki puncak daftar atlet terkaya di dunia pada 1992.

2. Tinju

Olahraga ini dikenal dan mendapatkan tempat sebagai salah satu olahraga paling berbahaya di dunia.

Oleh karena itu, tidak mengherankan apabila seorang petinju bisa menerima hadiah dalam jumlah besar.

 Baca Juga: Deretan Konferensi Pers Paling Panas dalam Sejarah Olahraga Tinju

Mereka juga mendapatkan banyak keuntungan dari komisi, taruhan, dan bayaran sponsor per pertandingan.

Salah satu ikon olahraga ini, Mike Tyson, pernah menjadi atlet terkaya menurut Forbes pada tahun 1991 dan 1996.

3. Balap Mobil

Beberapa turnamen balap mobil seperti Formula 1 atau NASCAR menjadi turnamen dengan bayaran tertinggi di dunia.

Besarnya risiko olahraga ini terbayar dengan jumlah hadiah yang besar dan beberapa dukungan dari merek terkenal.

Legenda F1, Michael Schumacher menduduki tempat pertama dalam daftar atlet terkaya pada tahun 1999 dan 2000.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 Akhirnya Dirilis! Salah Satu Lawannya Malaysia

4. Golf

Pegolf legendaris sekaligus salah satu atlet tersukses, Tiger Woods, masih memegang rekor 11 kali menjadi atlet terkaya.

Ia pertama kali menduduki puncak daftar Forbes pada tahun 2002, dan berlanjut 9 tahun berikutnya ditambah tahun 2013.

Jadi, tidak diragukan lagi bahwa Golf adalah salah satu cabang olahraga dengan bayaran tertinggi di dunia.

5. American Football

Para pemain American football sering masuk dalam daftar atlet dengan bayaran tertinggi di dunia.

Salah satu contoh adalah bintang NFL, Deion Sanders, yang mencapai tempat ketiga pada tahun 1995.

 Baca Juga: Ketika Profesionalisme Seorang Messi Dipertanyakan! Gak Latihan Setelah Digantikan

Kemudian ada juga Payton Manning yang juga mencapai tempat ketiga pada tahun 2004.

6. Sepak Bola

Berbicara sepak bola, tentu tidak akan pernah lepas dari nama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Pada tahun 2017, Ronaldo menduduki posisi pertama dalam daftar atlet terkaya dengan pendapatan 93 juta dolar AS.

Tahun lalu, Messi mencapai peringkat kedua atlet terkaya dengan total pendapatan 86,2 juta dolar AS.

Saat ini, megabintang Argentina itu menjadi pesepak bola dengan bayaran tertinggi di dunia.

 Baca Juga: Per Mertesacker Punya Pandangan Suram untuk Arsenal di Liga Inggris Musim Ini

7. Tenis Lapangan

Turnamen tenis WTA Tour tak diragukan lagi menjadi salah satu turnamen dengan bayaran tertinggi di dunia.

Hasilnya, Andre Agassi mencapai tempat keenam atlet terkaya pada tahun 1992 dengan total pendapatan 11 juta dolar AS.

Sedangkan Roger Federer mencapai posisi keenam pada tahun 2008, 2010, dan terakhir 2013.

8. Hoki Es

Pemain hoki es legendaris, Wyne Gretzky mencapai tempat kelima atlet terkaya pada tahun 1994.

Sejak saat itu, hoki es mendapatkan tempat di antara olahraga dengan bayaran tertinggi di dunia.

 Baca Juga: Ferdinand Mengklaim Man United Siap Rekrut Bintang Man City, Jangan ke Barcelona atau Real Madrid

Gretzsky kembali mencapai tempat ke-10 dalam daftar pada tahun 1995 dengan pendapatan 14,5 juta dolar AS.

9. Bisbol

Pemain bisbol asal Amerika Serikat, Cecil Fielder, pertama kali mencapai tempat ke-8 dalam daftar pada tahun 1993.

Selanjutnya ada Alex Rodiguez yang mencapai tempat ke-7 pada tahun 2003 dan ke-9 pada tahun 2004 dan 2011.

10. Sepeda

Pesepeda legendaris, Lance Amstrong, mencapai posisi ke-9 dalam daftar atlet terkaya Forbes pada 2010.

Salah satu atlet paling kontroversial itu juga mendapatkan tempat dalam daftar atlet terkaya di dunia pada tahun ini.

 Baca Juga: PSG Harus Tiru Cara Guardiola Jinakkan Lionel Messi supaya Tidak Ngambek Lagi

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P