Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipoles Shin Tae-yong, Timnas U-23 Indonesia Jauh Berkembang daripada Saat Masih Jadi Lawan

By Muhammad Respati Harun - Sabtu, 30 Oktober 2021 | 09:36 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (PSSI.ORG)

Timnas U-23 Indonesia sempat mengejar melalui Witan Sulaeman pada menit ke-68 sebelum Australia semakin menjauh melalui gol Jacob Italiano pada menit ke-77.

Garuda Muda kemudian memangkas keunggulan melalui gol Taufik Hidayat pada menit ke-84, namun ketertinggalan 2-3 bertahan hingga laga usai.

Baca Juga: Prestasi Bak Langit dan Bumi, Australia Pantang Remehkan Timnas Wanita Indonesia di Piala Asia

Lalu, dalam laga leg kedua yang digelar pada Jumat (29/10/2021) malam WIB, Timnas U-23 Indonesia lagi-lagi menelan kekalahan tipis dari Australia.

Timnas U-23 Indonesia dipaksa mengakui keunggulan Australia melalui gol tunggal Patrick Wood pada menit ke-10.

Dari dua laga tersebut, Timnas U-23 Indonesia dinyatakan kalah dengan agregat 2-4 dari Australia.

Timnas U-23 Indonesia pun dinyatakan tidak lolos ke Piala Asia U-23 2022 yang akan digelar di Uzbekistan.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Kalah Terhormat di Level Asia, Malaysia dan Vietnam Mujur di Kelas ASEAN

Sedangkan Timnas U-23 Australia berhak tampil di kompetisi yang digelar pada Juni 2022 tersebut.

Meski gagal melaju ke Piala Asia U-23 2022, Timnas U-23 Indonesia dinilai mengalami kemajuan besar di tangan Shin Tae-yong.