Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kami harus memberikan segalanya untuk mengambil poin sebanyak mungkin dari enam laga terakhir kami. Saya sangat yakin kami bisa lolos ke Piala Dunia," ujar Pelatih Timnas Jepang Hajime Moriyasu, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Sports Yahoo.
Samurai Blue, julukan Jepang, memang memiliki tekad besar untuk naik peringkat di klasemen Grup B, yang saat ini berada di posisi keempat.
Timnas Vietnam tentu wajib mewaspadai Jepang dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 tersebut.
Pasalnya, Timnas Jepang punya pengalaman pernah membantai negara tetangga Vietnam yang juga berasal dari Asia Tenggara.
Timnas Jepang pernah membantai Myanmar dengan skor 10-0 pada 28 Mei lalu.
Baca Juga: Klasemen Liga 2 - Sriwijaya FC dan Dewa United Melaju Mulus, Grup C dan D Masih Ketat
Ketika itu, Timnas Jepang satu grup dengan Myanmar di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Setelah melawan Jepang, Timnas Vietnam akan menantang Arab Saudi pada 16 November mendatang di Stadion My Dinh, Hanoi.
Tim asuhan Park Hang-seo itu sebelumnya pernah melawan Arab Saudi pada 3 September lalu.