Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Piala AFF 2020 - Imbang Lawan Thailand, Timnas Indonesia Gagal Akhiri Puasa Gelar

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 1 Januari 2022 | 21:35 WIB
Timnas Indonesia berhadapan dengan Timnas Thailand di Final Piala AFF 2020 (DANVIET.VN)

Tak butuh waktu lama, Thailand mampu berbalik unggul melalui gol yang dicetak Sarach Yooyen pada menit ke-56.

Tertinggal 1-2, Shin Tae-yong melakukan perubahan dengan melakukan dua pergantian pemain sekaligus.

Hanis Saghara masuk untuk menggantikan Dedik Setiawan, sedangkan Irfan Jaya masuk menggantikan Ramai Rumakiek.

Baca Juga: Piala AFF - Ikuti Jejak Timnas Indonesia, Singapura Diminta Rekrut Eks Asisten Shin Tae-yong

Timnas Indonesia sempat mendapatkan dua peluang melalui Alfeandra Dewangga dan Hanis Saghara masing-masing pada menit ke-63 dan 65.

Namun, upaya sundulan kedua pemain tersebut usai menerima umpan Pratama Arhan masih meleset dari gawang Thailand.

Pada menit ke-74, Shin Tae-yong kembali melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Evan Dimas menggantikan Rachmat Irianto.

Enam menit berselang, tepatnya pada menit ke-80, Timnas Indonesia menyamakan kedudukan lewat gol Egy Maulana Vikri.

Berawal dari umpan terobosan ciamik dari Witan Sulaeman, Egy melepaskan sepakan kaki kiri yang mengarah ke pojok kanan gawang Thailand.

Baca Juga: Piala AFF - Hadapi Timnas Indonesia, Thailand di Ambang Pecahkan 7 Rekor Bersejarah