Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Mimpi fans Real Madrid untuk melihat Kylian Mbappe mengenakan seragam klub kebanggaan mereka seperti bisa terwujud di 2022.
Laporan terbaru mengatakan Presiden Real Madrid Florentino Perez telah bergerak untuk untuk melakukan tawaran pertama di tahun ini.
Menurut agen sepak bola Giovanni Branchini, Madrid telah mengajukan tawaran 50 juta euro atau setara dengan Rp 807 miliar.
Madrid sangat berharap Paris Saint-Germain (PSG) mau menjual penyerang mereka itu karena tidak bisa memboyongnya di bulan Januari.
Baca Juga: Bukan Real Madrid, Agen Erling Haaland Sudah Sepakati Perjanjian dengan Satu Klub
Sumber dari Spanyol menyebutkan bahwa Madrid tidak mau memboyong Mbappe pada Januari karena adanya laga babak 16 besar Liga Champions.
Menurut Madrid tidak etis jika Mbappe pindah klub saat kedua tim akan saling bertemu di Januari.
Selain itu, Madrid sudah memiliki 25 pemain terdaftar di skuad tim utama untuk Liga Champions.
Namun Branchini berpendapat sebaliknya, dia mengatakan kepada La Gazzetta dello Sport bahwa Madrid menginginkan transfer di Januari.
"Terserah PSG. Real Madrid ingin segera memiliki Mbappe dan mereka telah menawarkan 50 juta euro,” katanya sebagaimana dikutip SuperBall.id dari AS.
Baca Juga: Nyaris Boyong Pemain Ini ke Chelsea, Rudiger Kini Justru Akan Bergabung Dengannya di Madrid
“Saya tidak tahu bagaimana semuanya akan berubah.”
“Saya pikir Florentino Pérez mengambil inisiatif seperti itu patut mendapat perhatian, ini adalah cara mengirim pesan untuk menstabilkan sistem.”
“Sayang sekali jika pemain seperti Mbappe akan pindah di musim panas dengan status bebas transfer,” jelasnya.
Branchini menambahkan bahwa PSG saat ini tengah merekrut bintang baru untuk pengganti Mbappe.
Baca Juga: Berikan Kado Unik Ini, Seluruh Pemain PSG Terang-terangan Ingin Mbappe Bertahan
Tiga nama bintang besar termasuk Erling Haaland masuk dalam daftar PSG.
“Sepertinya ini akan menjadi musim panas yang gila dengan Haaland, Harry Kane dan Vlahovic di antara mereka yang menjadi berita utama,” jelasnya.