Timnas Indonesia Batal Uji Coba Lawan Bangladesh, Begini Respons Shin Tae-yong

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 13 Januari 2022 | 18:46 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (PSSI.ORG)

Pelatih Bangladesh sejatinya sudah berusaha melobi pemerintah setempat agar mendapatkan fasilitas vaksin.

Baca Juga: 2 Harapan Gelandang Timnas Indonesia Usai ke Persija Jakarta, Salah Satunya Tak Didapat di Klub Sebelumnya

Akan tetapi, hingga saat ini keinginan mereka untuk mendapatkan vaksin masih belum bisa terwujud.

Sementara aturan di Indonesia menyatakan bahwa warga negara asing yang masuk harus sudah mendapatkan dosis lengkap vaksin Covid-19 di negara asalnya.

Di samping itu, mereka juga harus menjalani masa karatina selama tujuh hari begitu tiba di Tanah Air.

"Itu sebabnya FIFA Matcday melawan Bangladesh batal," kata Yunus Nusi pada Kamis (13/1/2022).

"Sulit untuk merealisasikannya dengan alasan beberapa pemain mereka yang belum vaksin," tambahnya.

Baca Juga: Indikasi Terjadinya Match-Fixing, Kiper Laos Diduga Main Negatif Lawan Timnas Indonesia

Terkait masalah ini, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pun turut memberikan komentarnya.

Juru taktik asal Korea Selatan itu mengatakan alasan batalnya laga Timnas Indonesia kontra Bangladesh memang masuk akal.