Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Raffi Ahmad pun mengakui bahwa mendatangkan Mesut Ozil membutuhkan biaya yang tidak sedikit.
Baca Juga: RANS Cilegon FC Diisukan Terlibat dalam Pengaturan Skor di Liga 2 2021
Terlebih lagi, mantan pemain Real Madrid dan Arsenal tersebut masih mempunyai kontrak di Fenerbahce hingga 2024.
Dilansir dari Transfermarkt, Mesut Ozil ditaksir memiliki nilai pasar mencapai 64,3 miliar rupiah.
"Mahal," kata Raffi Ahmad sambil tertawa saat ditanya Valentino Simanjuntak tentang rumor Ozil ke RANS Cilegon FC yang diunggah di YouTube Jebreeetmedia TV.
"Nanti dulu lah," ujar Raffi Ahmad.
Seiring pernyataan Raffi Ahmad tersebut, rumor soal bakal bergabungnya Oezil ke RANS Cilegon FC lambat laun mulai memudar.
Baca Juga: Deretan Pemain Berbakat yang Gak Dilirik Shin Tae-yong di Timnas U-23 Indonesia
Baru-baru, Oezil justru menghebohkan warganet di Malaysia, terutama di kalangan suporter klub Perak FC.
Pasalnya, Oezil mengunggah foto karikatur dirinya dengan latar belakang Masjid Ubudiah, Kuala Kangsar, Perak.