SUPERBALL.ID - Seorang jurnalis media online yang berbasis di Italia membuat warganet Indonesia heboh dikarenakan memuat sebuah artikel menyangkut salah satu pemain Timnas Indonesia.
Kehebohan warganet ini disebabkan oleh Jerry Mancini, seorang jurnalis yang bekerja di sejumlah media olahraga Italia seperti Calcio Connection dan Get Italian Football News.
Pada Rabu (2/2/2022) waktu setempat, Mancini mengeluarkan sebuah tweet dan melampirkan video gol salah satu pemain Indonesia ke gawang Malaysia pada gelaran Piala AFF 2020.
"Bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan, dengan gol yang luar biasa!" kicau Mancini dalam akun Twitter-nya.
"Lazio perlu mengontraknya," tambahnya dengan menandai akun resmi klub.
Imbas dari kicauan Mancini itu tidak hanya terasa di kalangan warganet Indonesia saja, melainkan di Italia khususnya pendukung Lazio juga dibuat heboh.
Kemudian seorang penulis di Laziopress.it yang bernama Matteo Ischiboni ikut mengaitkan Pratama Arhan dalam laporannya soal kekecewaan para pendukung Lazio terhadap pergerakan di bursa transfer.
Baca Juga: Manchester United Memaksa Bertahan, Lingard : Saya Ingin Pergi!
Klub asuhan Maurizio Sarri hanya mendapatkan tambahan dua amunisi baru untuk melanjutkan kiprahnya di paruh musim kedua Liga Italia.
Pemain yang datang adalah Jovane Cabral, berposisi sebagai winger dan merupakan pinjaman dari klub asal Portugal yaitu Sporting CP.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar