Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon, memuji kinerja timnya setelah berhasil mengalahkan Timnas Filipina, Rabu (23/3/2022).
Timnas Malaysia mencatatkan kemenangan 2-0 atas Filipina dalam laga persahabatan bertajuk FAS Tri-Nations Series 2022 di Stadion Nasional Singapura.
Pemain sayap Akhyar Rasyid menjadi andalan Timnas Malaysia dengan mencetak dua gol, yakni di menit ketiga dan menit ke-24.
Malaysia sebenarnya bisa memenangi pertandingan dengan margin yang lebih besar karena tim melewatkan beberapa peluang bagus, terutama di babak pertama yang tampil dominan.
Baca Juga: Warning buat Timnas Indonesia, Kim Pan-gon Bawa Malaysia Sikat Filipina
Menanggapi hasil kemenangan atas Filipina, Kim Pan-gon memuji kinerja timnya yang terus menunjukkan kerja kerasnya di lapangan.
"Dalam satu minggu terakhir di pemusatan latihan, para pemain memberikan upaya terbaik mereka," ujar Kim Pan-gon sebagaimana dikutip SuperBall.id dari New Straits Times (NST).
"Saya menghargai penampilan mereka yang terus bekerja sangat keras."
"Para pemain memiliki kualitas, mereka harus memiliki kepercayaan diri karena mereka cukup baik."
"Dia (Akhyar) juga bagus, kami sebagai tim juga, semua orang bermain bagus."
"Dion (Cools) datang dari Eropa dan memiliki waktu yang singkat untuk menyesuaikan diri dengan tim," tambahnya.
Baca Juga: Usai Dibantai Timnas Indonesia, Malaysia Siap Buktikan Era Baru di Tangan Kim Pan-gon
Sementara itu, pelatih Timnas Filipina Ernest Nierras mengakui Malaysia bermain lebih percaya diri.
Kurangnya komunikasi dan permainan yang terburu-buru di babak pertama menjadi alasan mengapa Timnas Filipina takluk dari Malaysia.
"Kami tidak punya waktu banyak untuk mempersiapkan pertandingan ini," kata Ernest Nierras.
"Kami tidak sabar di babak pertama. Kami tidak dalam kondisi yang seharusnya di babak pertama. Komunikasi kurang."
"Timnas Malaysia lebih percaya diri dengan bola dan mereka bermain lebih sabar," jelasnya.
Setelah berhasil menang atas Filipina, Timnas Malaysia selanjutnya akan menjajal kekuatan tuan rumah Singapura.
Laga kedua tim akan berlangsung pada Sabtu (26/3/2022), sebelum menghadapi klub Singapura Albirex Niigata.