Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pada Selasa (5/4/2022) Timnas Indonesia menjalani pertandingan ketiga Grup A Piala AFF Futsal 2022.
Kali ini skuad Garuda Indonesia melawan sang tuan rumah yakni, Thailand.
Pertandingan ini berlangsung di Stadion Indoor Huamark, Bangkok, Thailand.
Kedua tim sama-sama mengincar kemenangan pada laga ini untuk memperebutkan tiket ke semifinal.
Pemenang di laga kali ini sudah bisa dipastikan menuju semifinal Piala AFF Futsal 2022.
Pasalnya baik Timnas Futsal Indonesia maupun Thailand sama-sama sudah mencatatkan dua kali kemenangan.
Jika Timnas Futsal Indonesia tidak memenangi laga kali ini, maka mereka harus menunggu hingga laga terakhir untuk bisa memastikan tiket ke semifinal.
Pada laga ini Timnas Futsal Indonesia pun menurunkan pemain andalan mereka yakni, Evan Soumilena, sejak menit awal.
Hal ini dilakukan agar Indonesia bisa menggempur pertahanan Thailand pada awal-awal pertandingan babak pertama.
Alhasil Indonesia bisa mencuri keunggulan lebih dahulu atas Thailand.
Gol pertama Indonesia pada laga ini lagi-lagi diciptakan oleh seorang Evan Soumilena.
Evan yang berada bebas di depan gawang Thailand, mampu memaksimalkan umpan yang diberi oleh rekannya.
Bola sepakan Evan sebenarnya tergolong lemah.
Baca Juga: Piala AFF Futsal 2022 - Media Vietnam Prediksi Indonesia Bakal Kalah dari Thailand
Namun penjaga gawang Thailand tak mampu menghalau bola tersebut dengan sempurna.
Kedudukan pun menjadi 1-0.
Berselang beberapa menit kemudian, Indonesia kembali menggandakan keunggulan mereka.
Kali ini Ardiansyah Nur menjadi aktor gol kedua Indonesia.
Kedudukan 2-0 pun membuat skuad Thailand begitu tertekan pada laga ini.
Mereka pun berinisiatif tampil menyerang setelah Indonesia berhasil mencetak dua gol di babak pertama.
Usaha Thailand pun membuahkan hasil saat memasuki akhir-akhir pertandingan.
Thailand mampu memperkecil keunggulan lewat Muhammad Osamanmusa.
Skor 2-1 pun meutup jalannya babak pertama pertandingan big match ini.
Baca Juga: Piala AFF Futsal 2022 - Ambisi Indonesia Bisa Terhalang Thailand
Di babak kedua skuad Thailand tak terlihat menurunkan tempo permainan mereka.
Pasalnya mereka masih mencari satu gol lagi untuk menyamakan kedudukan dengan Timnas futsal Indonesia.
Thailand beberapa kali mendapatkan peluang melalui tendangan-tendangan jarak jauh.
Namun peluang-peluang tersebut tak mampu membobol gawang Indonesia yang dijaga oleh Muhammad Albagir.
Albagir pun sempat melakukan penyelamatan gemilang menggunakan wajahnya.
Akibatnya Albagir harus menepi beberapa saat setelah wajahnya terkena bola dan mengeluarkan sedikit darah.
Beberapa menit berselang dari itu, Thailand akhirnya bisa menyamakan kedudukan dengan Indonesia.
Muhammad Osamanmusa lagi-lagi membobol gawang Albagir untuk kedua kalinya di pertandingan ini.
Ia terlihat mencungkil bola dan melewati penjagaan dari Albagir.
Setelah kedudukan 2-2, Thailand tetap tak terlihat menurunkan tempo penyerangan mereka.
Thailand terlihat ingin memenagkan pertandingan kali ini.
Penyerangan Thailand pun tak cuma berasal dari pemain outfield.
Namun penjaga gawang mereka pun beberapa kali mengancam pertahanan Indonesia.
Menjelang akhir laga kedua negara ini silih berganti meminta time out untuk mengatur strategi.
Namun sampai akhir laga, Indonesia dan Thailand tak mampu menciptakan gol tambahan di laga kali ini.
Pertandingan big match ini pun harus berakhir dengan hasil imbang 2-2.
Setelah laga melawan Thailand ini, Timnas Futsal Indonesia akan menghadapi Kamboja pada Rabu (6/4/2022).
Melawan Kamboja akan menjadi pertandingan terakhir Timnas Futsal Indonesia di fase grup A.
Laga tersebut juga akan menjadi penentu apakah Timnas Futsal Indonesia akan melaju ke babak semifinal atau tidak.