Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Chelsea FC kembali mendapatkan masalah, setelah Roman Abramovich dikenai sanksi, kini ada orang penting yang juga ikut terkena sanksi pemerintah Inggris.
Direktur Chelsea Eugene Tenenbaum yang digambarkan sebagai orang dekat dari Abramovich, kini dia terkena sanksi oleh pemerintah Inggris.
Kabar terakhir, Kantor Luar Negeri Inggris telah membekukan aset yang dimiliki oleh Eugene Tenenbaum.
David Davidovich juga mengalami hal serupa, dia adalah tangan kanan dari Abramovich.
Baca Juga: Erik ten Hag Ingin Jadikan Bintang Tottenham sebagai Rekrutan Pertama di Man United
Menteri Luar Negeri, Liz Truss, mengatakan usaha tersebut sebagai satu langkah untuk menghentikan perang Rusia-Ukraina.
“Kami memperketat mesin perang Putin dan menargetkan lingkaran orang-orang yang paling dekat dengan Kremlin. Kami akan terus memberikan sanksi sampai Putin gagal di Ukraina,” ujar Liz Truss dilansir SuperBall.id dari Mirror.co.uk.
Akibat sanksi di atas, tentu saja Chelsea akan terdampak.
Klub asal London Barat tersebut tengah dalam kondisi yang sulit, mereka belum menemukan pembeli yang cocok.